Warga Sukabumi Nabung Uang Receh di Dalam di Drum, 8 Tahun Dapat Rp70 Juta

Sadikin dan keluarga bongkar celengan drum berisi uang receh Rp70 juta.-Tangkapan layar -
RADARCIREBON.COM - Warga Kabupaten Sukabumi viral setelah membongkar celengan berbentuk drum besar berisi uang receh mencapai Rp70 uta.
Salah satu keluarga di Sukabumi ini menambung selama 8 tahun di dalam celengan berbentuk drum besar tersebut.
Yang ditabung adalah uang receh. Setelah 8 tahun celengan itu dibongkar. Hasilnya, terkumpul uang sekitar Rp70 juta.
Video satu keluarga di Sukabumi bongkar celengan drum tersebut viral di media sosial. Dalam Video yang beredar terlihat banyak uang koin yang dikeluarkan dari dalam drum.
BACA JUGA:Isu Babi Ngepet di Cigadung, Warga Kehilangan Uang Secara Misterius
BACA JUGA:Penyerahan Ijazah Ditahan Sekolah, KCD X Targetkan Rampung 3 Februari
Saking banyaknya uang koin tersebut, terlihat sulit dikeluarkan dari dalam celengan raksasa itu.
Sadikin (43), warga Sukabumi yang memiliki celengan drum tersebut. Dia berasal dari Kampung Simpang Rt 02/09, Desa Cikangkung, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi.
Menurut Sadikibn, dia menabung di dalam drum tersebut dimulai dari tahun 2016. Celengan itu dibongkar pada Jumat 24 Januari 2025.
Sadikin kemudian membongkar drum berisi uang receh tersebut bersama keluarganya.
BACA JUGA:Invitasi Renang V/2025 Digelar di Kabupaten Cirebon, SMAN 1 Sumber Jadi Juara Umum
BACA JUGA:Red Spark vs Pepper : Megawati Makin Moncer, Red Spark Tak Terkalahkan di 13 Pertandingan
"Kalau enggak salah, pada 2016 saya mulai mengisinya dengan uang koin. Waktu itu saya hanya pakai koin, karena kalau pakai uang kertas bisa hancur, terutama pecahan Rp 1.000 dan Rp 5.000," tutur Sadikin dilansir dari Beritasatu.com.
Selain membongkar celengan drum, proses menghitung uangnya cukup menarik perhatian. Sebab memakan Waktu seharian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: