Ono Surono Berharap PT KAI Bangun Jalur Baru untuk Rute Bandung - Kertajati

Ono Surono Berharap PT KAI Bangun Jalur Baru untuk Rute Bandung - Kertajati

Wakil Ketua DPRD Jawa Barat, Ono Surono berharap PT KAI membangun jalur baru kereta api Bandung - Kertajati.-Deni Rusdian - tangkapan layar-radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - Wakil Ketua DPRD Jawa Barat (Jabar) Ono Surono berharap agar PT Kereta Api Indonesia (KAI) membangun jalur baru yang menghubungkan rute Banding - Kertajati.

Menurut Ono Surono, kereta api masih menjadi transportasi masal pilihan masyarakat.

Oleh karena itu, rute Bandung - Kertajati diharapkan dapat menjadi salah satu pengembangan dari PT KAI.

"Kereta api adalah transportasi masal yang ternyaman di Republik Indonesia ini. Mudah-mudahan PT KAI akan membangun jalur-jalur baru di Jawa Barat, khususnya Bandung - Kertajati," kata Ono, dikutip radarcirebon.com, Minggu, 2, Februari 2025.

BACA JUGA:Pantas Banyak Ijazah Ditahan, Tunggakan Siswa di 25 SMK Swasta di Kota Cirebon Tembus Rp 16,271 Miliar

Putera daerah Kabupaten Indramayu itu juga berharap agar PT KAI membangun jalur baru dari berbagai kota besar di Indonesia menuju ke Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka.

Menurut dia, keberadaan akses menuju Kertajati sangat penting untuk pengembangan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati.

Ono mengulas bahwa BIJB Kertajati perlu didorong untuk dapat berkembang, karena masih belum optimal.

"Jadi usulan Bandara Kertajati itu, berawal dari usulan Kadin Jabar," kata Ono, belum lama ini.

BACA JUGA:Bang Jay Dilirik Juventus, Venezia Pagari dengan Harga Sebesar 20 Juta Euro

Melalui berbagai kajian, Gubernur Jabar, Ahmad Heryawan membuat perencanaan Metropolitan Cirebon Raya.

Di dalamnya termasuk wilayah Ciayumajakuning yang didorong sebagai pusat pertumbuhan ekonomi.

Kemudian dilanjutkan Gubernur Ridwan Kamil yang membuat perencanaan Rebana, meliputi Subang, Sumedang dan wilayah Cirebon Raya.

"Sejarah Bandara Kertajati ini panjang sekali," kata Ono Surono dalam pernyataannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: