Berapa Gaji PPPK Paruh Waktu Tamatan SMA? Ternyata Bisa Bawa Pulang Segini

Berapa Gaji PPPK Paruh Waktu Tamatan SMA? Ternyata Bisa Bawa Pulang Segini

Gaji PPPK Paruh Waktu tamatan SMA. -Istimewa-Radarcirebon.com

"BKD bilang itu belum termasuk tunjangan. Jika termasuk tunjangan bisa sampai 4 juta rupiah," jelas Andre.

Info tentang gaji ini pun pernah disinggung oleh Pengurus Forum Honorer Jawa Timur, Destri Irianto. Dalam keterangannya, dia juga mengatakan telah membahasnya dengan BKD Jatim soal gaji PPPK Patuh Waktu.

BACA JUGA:Imbas Keputusan KDM, Biro Perjalanan Sepakat Tak Layani Perjalanan Wisata ke Jawa Barat

BACA JUGA:Pelaku Pariwisata Ciayumajakuning Dorong Gubernur Tinjau Ulang Larangan Study Tour

Dalam pembahasan itu BKD menyatakan bahwa semua honorer Pemprov Jatim akan diangkat menjadi PPPK. Sebagiannya lagi menjadi PPPK paruh waktu.

Kemudian pengangkatan PPPK paruh waktu jadi PPPK penuh wsktu akan dilakukan secara bertahap dan tanpa tes.

"Untuk PPPK paruh waktu akan langsung diangkat menjadi PPPK tanpa tes," jelas Destri Irianto.

Dijelaskan juga bahwa penggunaan istilah PPPK penuh waktu dan PPPK paruh waktu hanya bersifat administratif. Yaitu, untuk membedakan dalam pembebanan anggaran gaji.

Anggaran untuk PPPK diambil dari pos belanja pegawai. Adapun gaji PPPK paruh waktu berasal dari anggaran barang dan jasa.

Destri juga mengungkapkan bahwa gaji pokok PPPK paruh waktu sama seperti PPPK Penuh Waktu. Besarannya mencapai Rp3 juta hingga Rp 4 juta untuk S1. Kemudian untuk lulusan SMA mencapau Rp 2,1 juta hingga Rp 2,8 juta.

"PPPK paruh waktu juga mendapatkan tunjangan kinerja sebesar 75 persen dari gaji pokok, di mana sebelumnya hanya dianggarkan hanya 50 persen, mendapatkan gaji 13 dan 14, mendapatkan tunjangan istri atau suami dan anak," jelas Destri.

Destri menambahkan bahwa SK PPPK paruh waktu dikeluarkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN). Masa kontraknya sampai pensiun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: