Unswagati Sambut Baik Upaya Pemkab

Unswagati Sambut Baik Upaya Pemkab

SUMBER- Upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cirebon yang akan membantu percepatan peralihan status Unswagati Cirebon menjadi perguruan tinggi Negeri (PTN). Mendapat dukungan dari akademisi Unswagati. Akademisi Unswagati, Harmono SH MH mengatakan, niat bupati Cirebon Drs H Sunjaya Purwadi Sastra MM MSi yang akan menyediakan lahan sekitar 10 hektare untuk kampus Unwagati, merupakan langkah tepat untuk mempecepatan keinginan dunian pendidikan. Apalagi, 60 persen mahasiswa Unswagati berasal dari Kabupaten Cirebon sedangkan sisanya tersebar dari kota dan wilayah lain. \"Saya bangga terhadap pola pikir bupati Cirebon sekarang,\" katanya, kepada Radar, kemarin. Lebih lanjut, kata dia, apabila PTN dapat teruwujud dengan segera, dipastikan Unswagati akan dapat mempercepat kemajuan suatu daerah yakni di sektor pendapatan asli daerah (PAD) dan multiplier effect. \"Kemajuannya nanti akan terlihat sekali, berbagai sektor akan meningkat,\"tuturnya. Ditambahkannya, bupati Cirebon memiliki pola pikir yang maju terhadap dunia pendidikan. \"Ini adalah bentuk kepedulian, saya bangga, sangat menyambut baik untuk mendukungnya, apalagi saya merupakan asli putra Daerah Kabupaten Cirebon. Mudah-mudahan niatan baik inis egera terwujud oleh Allah SWT,\" ungkapnya. Sementara itu, Kepala bagian perlengkapan sekretariat daerah Kabupaten Cirebon, H Muhidin SP mengaku, telah menyodorkan beberapa bidang tanah dengan jumlah 10 hektare kepada bupati Cirebon. Diakui Muhidin, tanah tersebut berlokasi di Kelurahan Sendang di Jalan Pangeran Cakrabuana. Penyediaan lahan tersebut kata dia akan segera dimusyawarahkan dengan instansi dan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait. \"Sepertinya dilihat letak yang cocok, sementara ada di Sendang Talun. Tapi kami akan membicarakan hal ini dengan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) mengenai Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW), kemudian dengan Distanbunakhut, Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR), dan lain-lain,\" ungkapnya. (via)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: