Rumah Kontrakan Santi Ditinggal Kosong

Rumah Kontrakan Santi Ditinggal Kosong

CIREBON- Perburuan terhadap Santi terduga pelaku pembunuhan terhadap Kuwu Gintung Tengah Sori Saptori, masih terus dilakukan pihak kepolisian. Kemarin siang (16/5), polisi mendatangi sebuah rumah di komplek perumahan Toya Regency, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon yang pernah dikontrak oleh Santi. Pantauan Radar Cirebon, rumah tersebut kini sepi dan ditinggal kosong. Bahkan, warga dan petugas keamanan (Satpam) perumahan setempat tidak mengetahui kalau Santi terlibat kasus pembunuhan dan kriminal lainnya. “Warga disini juga kaget kok ada penghuni komplek yang terlibat kasus pembunuhan dan penipuan. Sampai saat ini kami belum mengetahui keberdaan dia (Santi,red). Dengan adanya kasus ini menjadi pelajaran bagi kita semua, khususnya saya sebagai pengamanan di komplek sini untuk berhati-hati dalam menerima tamu ataupun orang yang ingin mengontrak rumah di komplek kami,” ujar Iyus (47) petugas Satpam perumahan. Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Talun Ipda Afandi mengaku pihaknya juga pernah menerima laporan dari seorang pembantu yang bekerja di rumah kontrakan Santi tersebut karena ditelantarkan dan tidak dibayar. “Kami hanya menerima aduan dari pembantunya yang mengaku tidak dibayar dan Santi menelantarkan anak-anaknya sendiri. Kalau kasus pembunuhan itu masuk wilayah Polres Cirebon Kota,” ungkapnya. Dikatakan Afandi, menurut pengakuan keluarganya bahwa Santi telah melakukan aksi penipuan terhadap sejumlah orang. “Barang-barang berharga milik Santi berupa satu unit sepeda motor, dan satu unit televisi diamankan Polsek Talun untuk dijadikan barang bukti,” katanya. Diberitakan sebelumnya, karyawan Hotel Patra Jasa di Jl Tuparev, Kabupaten Cirebon dikejutkan gegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria yang didiketahui bernama Sori Saptori (36) selaku kuwu Gintung Tengah di Kamar nomor 119, Sabtu (8/2) lalu. (arn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: