Hanya 1 Siswa SMP Tak Lulus UN

Hanya 1 Siswa SMP Tak Lulus UN

KEJAKSAN- Hasil ujian nasional (UN) SMP tingkat Kota Cirebon lebih baik dari tingkat SMA. Data yang diperoleh Radar, dari 5.778 peserta UN SMP hanya satu siswa SMP yang tidak lulus UN tahun 2014. Siswa tersebut berasal dari SMP Taman Siswa. Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Cirebon Drs Tata Kurniasasmita mengatakan, persentasi kelulusan tingkat SMP-sederajat di Kota Cirebon hampir seratus persen. Pasalnya, untuk tingkat MTs, dari 891 peserta, semuanya dinyatakan lulus. \"Yang tidak lulus hanya 1 orang, sementara yang lainnya lulus. Di tingkat MTs sendiri tidak ada yang tidak lulus,\" tuturnya. Rata-rata nilai UN sendiri, jelas Tata, sebesar 23,63. Sementara untuk peraih UN tertinggi tingkat SMP diraih oleh Rafidia Abel asal SMPN 5 Cirebon dengan total nilai 38,15. Sementara untuk tingkat MTs diraih oleh Shahlah Yusuf Raisa asal MTs As Sunnah dengan perolehan nilai 35,7. \"Selain itu, sedikitnya 29 peserta UN mendapatkan nilai 10,\" tuturnya. Tata membeberkan, peraih nilai 10 untuk mata pelajaran bahasa Inggris, sebanyak 13 orang. Sementara di matematika sebanyak 15 orang dan IPA hanya satu orang yang meraih nilai 10. Perolehan nilai UN ini menjadi hasil evaluasi bagi Disdik Kota Cirebon untuk kemudian lebih meningkatkan kualitas pembelajaran. \"Setidaknya hasil yang diraih sudah baik, dan mudah-mudahan tahun depan bisa ditingkatkan lagi,\" tukasnya. (kmg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: