Kembangkan Usaha Kerajinan Rotan

Kembangkan Usaha Kerajinan Rotan

PLUMBON - Dalam rangka memacu pertumbuhan ekonomi masyarakat dan mendorong kegiatan yang mendukung upaya peningkatan ekonomi melalui pengembangan usaha produktif, Pondok Pesantren As-Shobirin Desa Gombang, Kecamatan Plumbon mencoba menangkapnya melalui kegiatan pelatihan kerajinan rotan. Kegiatan yang diselenggarakan berkat kerja sama dengan Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi ini melibatkan se­jumlah ibu-ibu di desa tersebut. Menurut Pengasuh Pondok Pesantren As-Shobirin Drs H Nukhbatul Mankhub MH, Dinas Tenaga Kerja (Disnakertrans) Kabupaten Cirebon juga mau berbagi ilmu dan mendukung upaya pemasaran hasil pelatihan ini melalui gerainya, maupun dukungan kemudahan mendapatkan bahan baku rotan. “Harapan ke depan mendapat dukungan penuh dari Pe­merintah Kabupaten Cirebon dalam mengembangkan p­roduksi yang telah berjalan, me­ngingat pelatihan semacam ini sudah sering dilakukan. Ke depan dikelola secara baik seperti para pengusaha rotan yang sudah berjalan,” paparnya. (mul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: