EL 88 Terima Pesanan Cover Jok Karakter Kartun
CIREBON - Ingin pasang cover jok mobil yang murah dan berkualitas? Coba saja bawa mobil anda ke EL 88 Jok di Jalan Pilang, No.16, Kabupaten Cirebon, belakang Alfamart Pilang (Wiratama). Di tempat ini, mobil Anda bisa memilih cover jok dengan berbagai pilihan bahan dan warna. Harga pun dapat disesuaikan kantong. Pemilik EL 88 Jok Fitri Handayani mengatakan, pemasangan cover jok mobil di El 88 Jok bisa untuk semua jenis merek mobil. Baik paten maupun semi paten. “Bahannya banyak pilihan. Mulai dari spons, MB Tech, Murano, dan Cherokee. Yang favorit MB Tech, paling laris,” katanya kepada Radar Cirebon, Selasa (19/5). Menurutnya, bahan MB Tech laris karena harganya tidak terlalu tinggi. Kualitasnya pun bagus. Namun begitu, di tempat ini Fitri mematok harga yang sangat variatif. Mulai dari Rp599 ribu hingga Rp3 juta. Dapatkan pula promo diskon hingga 10 persen selama bulan Mei. “Warna joknya juga bermacam-macam bisa disesuaikan dengan keinginan customer. Sedangkan harga karpet dasar mulai Rp299 ribu,” tuturnya. Masih kata Fitri, customer juga bisa memilih motif karakter kartun jika ingin ditampilkan pada jok mobil miliknya. Seperti Hello Kitty, Keropi, Batman, dan sebagainya. Tidak hanya itu, modelnya dapat disesuaikan apakah model sofa atau model sport. “Pengerjaan satu hari beres. Pagi masuk mobil, sore sudah bisa selesai dan setiap hari buka,” ujarnya. Fitri mengungkapkan, bisnis ini sangat menarik karena pangsa pasar otomotif selalu hidup. Tak heran jika setiap harinya selalu ada konsumen yang menjadi pelanggannya. Untuk informasi lebih lanjut hubung 282014FE atau 081-911-411-238 dan 081-322-655-583. “Kalau kita ambil 5 persen dari market share Cirebon yang kurang lebih 1000 sampai 1400-an, sekitar 70 unit per bulan. Alhamdulillah. Apalagi kita juga MoU dengan diler-diler dan teman-teman sales,” ungkapnya. (nda)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: