Empat Kendaraan Terlibat Tabrakan Beruntun

Empat Kendaraan Terlibat Tabrakan Beruntun

CIREBON – Kecelakaan beruntun terjadi di Jl Raya Yos Sudarso, Kota Cirebon. Kali ini empat kendaraan terlibat kecelakaan beruntun, kemarin (30/7). Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kendaraan yang terlibat kecelakaan mengalami kerusakan. Keteraangan yang dihimpun Radar Cirebon menyebutkan, siang itu mobil sedan Timor nopol H 7225 TG  yang dikemudikan Andy (25) warga Semarang bersama sang istri dan dua rekannya dalam perjalanan dari Semarang menuju Celancang, Kabupaten Cirebon hendak menjemput adik istrinya yang masih berusia empat tahun. Ketika masuk wilayah Kota Cirebon, pedal gas mobilnya macet dan rem pun tiba-tiba blong. Dalam kondisi gas macet dan rem blong, laju mobil pun tak terkendali. Akibatnya, mobil Andy menabrak sebuah angkot GM bernopol E 1958 HQ yang dimudikan Jeni (37) warga Kampung Kesunean, Kota Cirebon hingga ringsek pada bagian belakangnya. Usai menabrak mobil angkot, laju mobil pun semakin kencang, lalu menabrak sepeda motor dan sebuah mobil minibus nopol E 7738 P yang dikemudikan kasari (40) warga Kabupaten Indramayu. Mobil sedan Timor itu baru berhenti setelah menabrak trotoar di lampu merah gedung eks BAT. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Sayangnya, aksi main hakim sendiri yang dilakukan warga yang tidak tahu persoalan pun terjadi. Andy beberapa kali mendapat bogem mentah dari warga sekitar TKP yang mengira dirinya dalam keadaan mabuk saat mengemudi. Beruntung aksi massa itu berhasil diredam setelah petugas kepolisian dari Polsek KPC datang ke TKP. Selanjutnya, Andy beserta para korban yang terlibat tabrakan beruntun dibawa petugas ke kantor Unit Laka Lantas Polres Cirebon Kota (Ciko) di Jl Diponegoro guna menjalani pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut. “Tadinya mau jemput adik di Celancang. Ketika masuk Kota Cirebon, pedal gas macet dan rem tiba-tiba rem juga blong. Saya sulit mengendalikan mobil sehingga menabrak beberapa kendaraan lainnya,” ujar Andy kepada Radar Cirebon, kemarin (30/7). (dri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: