Ice Blend Oreo Menu Baru Share Tea
CIREBON - Pelanggan Share Tea punya pilihan baru, Oreo Ice Blend. Produk yang baru dikeluarkan 3 Juli lalu langsung mendapat respons baik bahkan menjadi favorit konsumen. Racikan Oreo Ice Blend sangat simpel, namun konsumen bukan cuma bisa merasakan sensasi renyah biskuit oreo tetapi juga ada aroma kopi. “Kami juga sudah siapkan menu minuman baru kopi rocksalt setelah ini,” ucap Juan selaku Head Store Share Tea Cirebon kepada Radar Cirebon, kemarin (30/7). Lebih lanjut Juan menjelaskan, Oreo ice blend merupakan jenis minuman smoothies, sehingga pihaknya hanya menyediakan satu ukuran large. Beda dengan jenis minumna lain yang tersedia dua pilihan medium dan large. Oreo ice blend dibanderol Rp28 ribu, harga tersebut memang sedikit mengalami kenaikan dari harga ukuran large sebelumnya. “Per 1 Juli harga semua produk kami ada kenaikan, baik untuk ukuran medium ataupun large,” jelasnya pada Radar Cirebon, Kamis (30/7). Oreo ice blend bukan satu-satunya favorit konsumen, sambung Juan, sebab Share Tea juga bnayak menerima pesanan avocado rocksalt. Produk Share Tea juga sangat beragam dengan rasa dasar berbeda yakni fresh milk, fruit tea, brewed tea, milk tea, yakult, rocksalt and cheese serta smoothies. “Dari bahan dasar tersebut juga terdapat banyak lagi pilihan yang lebih spesifik, contoh dari milk tea ada classic milktea, trio milk tea, honey milk tea dan masih banyak lagi,” ujarnya. Seperti diketahui saat ini gerai minuman berbahan dasar teh sedang menjadi tren khususnya bagi anak muda. Menanggapi hal itu, Juan punya pandangan sendiri dari sisi Share Tea. Pihaknya tetap optimis dengan tetap meningkatkan pelayanan dan mutu produk. Meski mau tak mau saat ini konsumen minat konsumen mulai terbagi. “Share Tea tetap punya ciri khas walau makin banyak gerai serupa. Kami juga rutin mengeluarkan produk baru tanpa menghilangkan produk lama, jadi makin banyak pilihannya,” tuturnya. (tta)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: