Golden Kedawung Dilengkapi Emergency System
CIREBON - Proyek Golden Kedawung Regency yang dikembangkan oleh PT Raja Sukses Propertindo memiliki fasilitas unik dari perumahan pada umumnya. Di antaranya emergency system dan instalasi kran siap minum. \"Kedua fasilitas tersebut melengkapi fasilitas one gate system, CCTV 24 jam, hotspot area, dan kids playground,\" kata Marcomm Leader PT Raja Sukses Propertindo Reka Kharisma Pratama. Dikatakan Reka, emergency system akan dipasang di setiap unit sebagai bagian dari keamanan. Emergency system merupakan alarm yang akan berbunyi bila terjadi bahaya seperti kebakaran, kemalingan, gempa, dan sebagainya. \"Kami sangat konsen terhadap keamanan dan kenyamanan pemilik rumah,\" ujarnya. Selain emergency system, instalasi kran siap minum juga tersedia di setiap unit rumah. Sehingga pemilik rumah tidak lagi perlu membeli galon. “Itu untuk memanjakan customer,\" sambung dia. Keberadaan fasilitas-fasilitas tersebut merupakan bagian dari pelayanan untuk memanjakan para pemilik rumah di Golden Kedawung. Sesuai dengan segmentasi pasarnya, Golden Kedawung membidik pasar orang-orang yang dinamis dan modern. \"Orang yang butuh akses cepat ke kota. Di sinilah kami siapkan fasilitas menarik itu agar ketika mereka datang ke rumah, mereka bisa merasakan kenyamanan, keamanan, dan ketenangan,\" paparnya. Perumahan yang lokasinya tepat di depan Kantor Imigrasi ini masih memasarkan Blok B dan C dengan tipe 36/72. Masing-masing dibanderol dengan harga Rp310 juta untuk tipe C dan Rp326 juta untuk tipe B. \"Blok A sudah sold out, sekarang kami bergerak memasarkan Blok B dan C yang secara keseluruhan ada 81 unit,\" ujarnya. Sebagai upaya menarik minat masyarakat membeli rumah, Reka juga menyampaikan ada kemudahan bertransaksi dengan adanya program tanpa bunga untuk cash bertahap dan gratis PPn. \"Harga juga masih bisa nego,\" pungkasnya. (nda)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: