Encyclo Ajak Member Tukar Poin

Encyclo Ajak Member Tukar Poin

CIREBON - Gerai busana muslim Shafira Grup, Encyclo mengajak member untuk menukarkan poin dengan voucher belanja. Member yang sudah rutin belanja busana muslim koleksi Encyclo bisa cek terlebih dulu jumlah poin. Tukarkan 10 poin dengan voucher belanja Rp100 ribu. \"Programnya saat ini kami sedang mengajak member untuk tukar poin, karena kami sudah dua tahun beroperasi di Cirebon dengan jumlah member aktif semakin banyak,\" ucap Petugas Encyclo Cirebon Beksi. Beksi mengatakan dengan segmen berbeda dari Shafira, konsep member Encyclo juga lebih simpel. Member bisa dapat satu poin setiap belanja Rp100 ribu, lebih terjangkau karena satu poin Shafira didapat tiap transaksi Rp1 juta. Dengan minimal belanja yang relatif mudah tentunya member sudah memiliki poin minimal penukaran. Menariknya Encyclo tidak memberlakukan syarat tertentu penggunaan voucher, member bisa pakai voucher Rp100 ribu tanpa minimal belanja. Berapapun harga produk bisa potong langsung senilai voucher. \"Asalkan harga produknya nggak di bawah Rp100 ribu, konsumen bisa langsung pakai. Waktu penukaran juga tidak kami batasi waktunya,\" katanya pada Radar Cirebon, Jumat (9/10). Voucher bisa dimanfaatkan untuk memiliki salah satu koleksi Encyclo terbaru. Produk new arrival sudah mulai tampak menghiasi beberapa spot toko terutama model coat. Encyclo masih mengusung tema tartan (kotak-kotak) pada koleksi terbaru, namun dengan sentuhan warna berani seperti merah, orange, hijau dan lainnya. Setelah pilih koleksi baru bisa langsung sesuaikan dengan scarf bermotif atau warna senada agar tampilan lebih maksimal. Encyclo juga baru lima hari lalu mendatangkan koleksi baru scarf motif. Hingga perayaan ultah ke-2 Encyclo Cirebon sudah banyak member yang bergabung. Sistemnya sedikit berbeda dengan gerai lain, pasalnya Encyclo tidak menggunakan kartu sebagai identitas member. Dengan minimal belanja Rp100 ribu sudah langsung terdaftar jadi member dan jika ingin cek atau pakai member cukup sebutkan nomor telepon. Sistem ini dianggap lebih simpel dan paperless (minimalisir penggunaan kertas). \"Kalau pakai sistem komputer insya Allah nggak ada kejadian kartu hilang dan mengurus pembuatan ulangnya,\" pungas Beksi. (tta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: