TKW asal Indramayu Ini Meninggal di Hongkong

TKW asal Indramayu Ini Meninggal di Hongkong

CIREBON - Neri (35), tenaga kerja wanita (TKW)  asal Indramayu, Jawa Barat, menghambuskan napas terakhirnya di Hong Kong pada 7 Februari 2016. Menurut dokter, ia mengidap penyakit pneumonia atau radang paru-paru. “Namanya Neri, kelahiran Indramayu, 5 Agustus 1981, karena sakit,” kata staf Fungsi Tenaga Kerja KJRI Hong Kong Agustaf Ilias. KJRI Hong Kong akan memulangkan jenazah PMI yang pernah bekerja di Singapura ini dalam waktu dekat ke Tanah Air. “Insyaallah kami berencana memulangkan jenazahnya sekitar tanggal 18 Februari,” kata Agustaf. Pneumonia adalah sejenis penyakit peradangan jaringan di paru-paru. Apabila di dalam paru-paru ini terjadi peradangan maka ia akan membengkak dan  ada gelembung-gelembung di dalam paru-paru tersebut. Karena terletak di paru-paru tentu saja penyakit ini tergolong kedalam penyakit yang mematikan dan termasuk salah satu jenis penyakit yang mematikan tertinggi di dunia. (ginna)    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: