Ada 3 Anggota Polres Cikab yang Terindikasi Ikut Edarkan Narkoba

Ada 3 Anggota Polres Cikab yang Terindikasi Ikut Edarkan Narkoba

KEMARIN, tak hanya pemusnahan sabu-sabu dan ganja di Pelabuhan Cirebon. Ada agenda lain yang dilakukan Mabes Polri. Yakni tes urine bagi seluruh jajaran Polres Cirebon Kabupaten (Cikab). Tes urine diikuti ratusan personel Polres Cikab, termasuk Kapolres AKBP Sugeng Hariyanto dan Wakapolres Kompol Eka Yekti Hananto Seno. Tes urine itu dipimpin Kombes Hendra Supriatna dan petugas Dokpol Polri Dr Lastri. Satu per satu anggota harus pasrah diambil sampel urinnya. “Pemeriksaan ini perintah langsung Pak Kapolri. Hari ini (kemarin) 450 orang yang kita wajibkan ikut tes urine. Ini baru 50 persennya dari jajaran Polres Cikab. Tes urine ini langsung oleh tim Mabes Polri,” kata Wakapolres Cikab Kompol Eka Yekti Hananto Seno. Masih dikatakan Eka, pihaknya belum mendapati anggota Polres Cikab yang positif mengonsumsi narkoba. Jika nanti ditemukan, akan dikenakan sanksi. “Sementara ini memang belum terdapat jajaran Polres Cikab yang positif konsumsi narkoba. Kita lihat saja, kalau ada yang positif konsumsi, maka akan ada sanksi tegas,” kata Eka kepada wartawan. Disinggung soal puluhan anggota Polres Cikab yang diduga terlibat narkoba, Eka memastikan masih harus terus diselidiki. Sejauh ini, kata Eka, ada 3 anggota Polres Cikab yang terindikasi jadi pengedar narkoba. “Dari puluhan anggota Polres Cirebon Kabupaten, terdapat 3 anggota yang terindikasi mengedarkan narkoba. Sedang menjalani sidang pidana umum. Jika keputusan sidang di atas 4 tahun, maka tiga anggota itu terancam pecat,“ tegasnya. Eka pun mengaharapkan seluruh jajaran Polres Cirebon untuk menjauhi obat-obatan terlarang. “Karena ancaman sanksi cukup jelas, yakni pemecatan dari keanggotaan Polri. Jadi jangan main-main, dan jaga baik-baik nama kepolisian,” harapnya. (arn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: