Asmindo dan Amkri Dilebur Jadi HIMKI

Asmindo dan Amkri Dilebur Jadi HIMKI

CIREBON - Asosiasi Industri Permebelan dan Kerajinan Indonesia (Asmindo) dan Asosiasi Mebel dan Kerajinan Indonesia (Amkri) dibubarkan. Pembubaran dua asosiasi itu dilakukan berdasarkan instruksi Presiden RI Joko Widodo. Ketua Komisariat Asmindo Cirebon, Sumarca mengatakan, dua asosiasi ini memiliki kesamaan yakni bergerak di bidang industri rotan. Karena itu, Asmindo dan Amkri ini akan dilebur menjadi satu yakni, Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia (HIMKI). “Penyatuan dua asosiasi ini diharapkan akan membangkitkan kejayaan dan masa keemasan industri permebelan di mata dunia untuk yang kedua kalinya,” jelas Sumarca, saat konferensi pers di salah satu rumah makan perbatasan Kota/Kabupaten Cirebon, Senin (30/5). Dia mengungkapkan, dengan bersatunya asosiasi ini, dapat mengurangi angka pengangguran di Kota/Kabupaten Cirebon bahkan Indonesia. Contoh kecilnya, ekspor rotan yang sekarang hanya 3.000 per kontener dalam satu bulan, bisa bertambah menjadi tiga kali lipat. “Jumlah ekspor tersebut baru menghitung wilayah Cirebon saja, belum di daerah lainnya. Dengan bersatunya dua asosiasi ini, tentu akan memberikan multi player effect dalam perekonomian. Sebab, akan banyak tenaga kerja yang terserap,” bebernya. Sumarca menjelaskan, pangsa pasar permebelan kerajinan rotan sudah mendunia, mulai dari Eropa Barat, Jepang, Afrika Selatan, Eropa Timur, Asia Tenggara, Timur Tengah, dan negara- negara yang ada di seluruh dunia. “Semua negara sudah mengakui, bahwa kerajinan rotan hanya dimiliki oleh Indonesia. Dan peran Indonesia menjadi eksportir terbesar di dunia,” tegasnya. Perlu diketahui, bahwa industri rotan ini merupakan industri padat karya yang harus dipertahankan. Hal senada diungkapkan Wakil Ketua DPD Amkri Cirebon Edi Sugiarto. Dia mengatakan, dengan digabungnya dua asosiasi ini, diharapkan menjadi satu kekuatan besar dalam menjaga keberadaan industri rotan di Indonesia. “Rencananya, dua asosiasi ini akan dilebur menjadi satu. Kemudian, dibentuk HIMKI melalui munas. Munas tersebut akan diselenggarakan besok (hari ini, red). Peleburan dua asosiasi ini perintah dan permintaan langsung dari presiden. Tentu kami sangat mendukung langkah yang diambil presiden,” tuturnya. (sam)        

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: