Di CSB, Jogger Pants dan Baju Koko Diburu Pembeli
KESAMBI - Konsumen mulai memburu busana muslim di pekan pertama Ramadan. Tahun ini, busana yang sedang digemari oleh pembeli adalah outer, luaran yang biasanya disandingkan dengan hijab dan busana muslim lainnya. Model seperti ini digemari oleh kalangan berbagai usia mulai dari remaja hingga orangtua selama enam bulan terakhir. \"Untuk bawahannya celana jogger, untuk yang berhijab bisa dipadukan dengan outer,\" ujar Afifah (22), pengelola MGT Style saat ditemui Radar di Bazar Ramadan CSB Mall. Ya, jogger pants yang sedang diminati banyak wanita ini memang sangat nyaman untuk digunakan di berbagai kesempatan. Jogger pants untuk wanita kini tidak hanya memiliki warna-warna basic. Nuansa warna pop juga dapat menjadi variasi menarik pada jogger pants untuk wanita berhijab. Nuansa warna pop sangat cocok dipadukan dengan berbagai fashion item. Afifah mengaku, permintaan jogger pants pun menjadi bertambah selama bulan Ramadan. Pengiriman bisa dilakukan hingga empat kali dalam seminggu dari Bandung. \"Selama bulan puasa ini kita stok dagangannya dua sampai tiga karung per hari. Seminggu bisa masuk dua kali. Di dalam satu karung biasanya jumlahnya 200 potong,\" tuturnya. Sementara untuk tahun lalu, tren busana muslim yang dipilih lebih ke busana gamis. Busana gamis sendiri mengalami penurunan permintaan dibanding tahun lalu. Namun Afifah mengaku, busana gamis sudah memiliki pangsa pasar tersendiri. \"Sebetulnya tren gamis itu gak akan pernah mati, karena sudah ada pembelinya sendiri,\" tuturnya. Harga rata-rata yang dijual pedagang di toko busana muslim wanita mulai Rp80 ribu hingga ratusan ribu rupiah. Tak hanya jogger pantas, untuk penjualan baju koko juga meningkat tiap tahun saat Ramadan. Salah satu penjual di lokasi, Resti (34) mengatakan peningkatan pembelian sudah terjadi selama dua bulan terakhir. \"Baju koko meningkatnya 25 persen. Peningkatan biasanya sampai H-7 lebaran lah,\" katanya. (mik)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: