Kesal, Warga Tanam Pohon Pisang di Tengah Jalan

Kesal, Warga Tanam Pohon Pisang di Tengah Jalan

CIREBON - Ada-ada saja tindakan warga Perumahan Taman Tukmudal Indah (TTI) Kabupaten Cirebon ini. Warga menanam pohon pisang di tengah jalan utama. Hal tersebut dilakukan lantaran tidak ada perhatian dari PT Berkat Damai Sejahtera terhadap kerusakan  jalan di jalur utama kompleks TTI. Ketua RT 10  Bambang membenarkan bahwa jalan utama menuju perumahan TTI sudah puluhan tahun tidak diperbaiki secara permanen hingga menyebabkan jalan selalu rusak. Meskipun ada perbaikan, kata Bambang, hanya tambal sulam sehingga hanya beberapa minggu saja terkena oleh curahan air hujan jalan sudah hancur kembali. “Sudah sepuluh tahun jalan ini rusak parah namun perbaikannya tidak pernah bertahan lama hanya beberapa minggu saja kembali rusak. Kami sudah meminta developer yang bersangkutan namun hingga sampai saat ini PT tersebut selalu berjanji saja tanpa ada realisasinya,\" kata Bambang. Dikatakan Bambang, karena belum ada penyerahan jalan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon sehingga perumahan TTI kesulitan untuk melakukan perbaikan insfrastruktur. \"Kami sangat kesal sehingga kami menanam pohon di jalan. Kami sudah lama sekali berharap jalan yang layak dan gorong-gorong serta selokan yang baik namun pihak pengembang selalu ingkar janji,” kata Bambang. (cecep)    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: