Walikota Cup untuk Ajang Seleksi Porda

Walikota Cup untuk Ajang Seleksi Porda

CIREBON – Setelah vakum beberapa tahun, akhirnya Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kota Cirebon menggelar Walikota Cup II, 26 November-2 Desember 2012. Sebanyak 24 tim bola basket se-Wilayah III Cirebon akan berlaga pada kejuaraan bola basket tersebut. Peserta terdiri dari tingkat SMA dan klub. Ketua Panitia Pelaksana, Masahat Basana Tamba mengatakan, tujuan digelarnya Walikota Cup II untuk mengembangkan olahraga bola basket, khususnya Kota Cirebon. \"Ini kejuaraan yang kedua kalinya. Diharapkan muncul pebolabasket muda yang ke depannya bisa dijadikan atlet Kota Cirebon untuk Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jabar ke-XII/2014 di Bekasi,\" ujar Masahat kemarin (6/11). Masahat juga menyebutkan, 24 tim yang akan berlaga di kejuaraan ini terdiri dari 10 tim tingkat SMA putra, empat klub bola basket pelajar putri, dan 10 klub umum se-Wilayah III Cirebon. \"Peserta yang mengikuti bersifat undangan. Untuk pendaftaran, dilakukan nanti setelah undangan disampaikan. Namun, kita prioritaskan tim asal Kota Cirebon,\" lanjut dia. Pertandingan yang digunakan adalah setengah kompetisi. Kemungkinan besar, persaingan di Walikota Cup II berlangsung ketat. “Kita ingin kuota pemain tangguh untuk Porda XII/2014,” harapnya. Sementara, Ketua Umum Perbasi Kota Cirebon, Deddy Slamet Bomel AMd SSos mengatakan, Kota Cirebon sebenarnya punya banyak atlet basket berpotensi. \"Kejuaran ini sudah mendapat rekomendasi dari Pak Walikota. Dengan kejuaraan seperti ini, diharapkan atlet-atlet pelajar dari sekolah di luar Kota Cirebon bisa terpantau,\" kata Deddy. Untuk pelaksanaan Porda, Deddy belum bisa menargetkan berapa perolehan medali emas. Dia berharap tim bola basket Kota Cirebon lolos terlebih dahulu dalam kualifikasi. \"Yang penting lolos babak kualifikasi saja dulu. Kalau bicara soal target emas, semua daerah pasti menginginkannya. Untuk bisa mencapai target emas, kita harus memiliki tim dengan pemain muda yang punya kualitas. Jadi, Walikota Cup bisa dibilang seleksi untuk menjaring pebasket yang bisa membawa nama Kota Cirebon di ajang daerah,\" harap Deddy. (mik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: