Petugas Gabungan Periksa Sopir di Terminal Cipaku

Petugas Gabungan Periksa Sopir di Terminal Cipaku

MAJALENGKA - Dalam upaya mencegah kecelakaan lalu lintas, Polres Majalengka bersama Dinas Perhubungan melakukan pengecekan kesehatan para sopir angkutan umum di terminal Cipaku Kecamatan Kadipaten, Selasa (19/12). Kasat Lantas Polres Majalengka AKP Isnadi mengungkapkan, kegiatan tersebut dalam rangka pengawasan dan pemeriksaan kelaikan sarana angkutan umum menjelang Ops Lilin Lodaya 2017 dan menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2018. Selain itu pengecekan terhadap kendaraan besar atau bus juga merupakan upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas yang disebabkan pengemudi kendaraan besar, salah satunya bus. “Sebentar lagi menghadapi libur panjang hari Natal dan tahun baru 2018, bahkan berbarengan dengan libur sekolah. Biasanya di libur panjang tersebut banyak warga yang menghabiskan masa libur menggunakan jasa transportasi bus. Maka kita cek kelayakannya sekaligus memberi arahan kepada sopir bus agar tetap waspada ketika berkendara,” ungkapnya. Isnadi juga meminta pengemudi bus mengecek kendaraan sebelum pemberangkatan, mulai dari ban, rem, lampu dan lainnya. Hal itu untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan seperti laka lantas. Sopir bus juga diminta tidak ugal-ugalan, menaikkan dan menurunkan penumpang sesuai aturan, melengkapi surat-surat kendaraan, dan jangan mengonsumsi obat-obatan yang membuat pengemudi hilang kesadaran. “Kita juga tadi melakukan pengecekan kondisi kesehatan fisik para sopir bus, tes urine atau tes kandungan narkoba, serta memberi vitamin. Tensi darah rata-rata normal di angka 110/70 – 120/80, sementara untuk tes urine hasilnya negatif,” tambahnya. Sementara Kadishub Yusanto Wibowo menjelaskan langkah tersebut adalah upaya rutin yang dilaksanakan setiap bulan, dan dirinya juga berharap di momen libur natal dan taun baru tidak terjadi kecelakaan lalu lintas. “Dengan hadirnya Bandara Internasional Jawa Barat, transportasi di Kabupaten Majalengka harus dalam kondisi maksimal. Upaya yang saat ini telah dilakukan ialah melakukan pemeriksaan supir angkutan dan kendaraan,” pungkasnya. (bae)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: