Liburan Natal, Pengunjung Pasar Batik Trusmi Meningkat

Liburan Natal, Pengunjung Pasar Batik Trusmi Meningkat

CIREBON - Libur panjang Natal 2017 berpengaruh besar bagi pasar batik Trusmi. Saat libur berlangsung, pengunjung pasar batik mengalami peningkatan signifikan dibandingkan hari biasa. Kepala Pasar Batik Trusmi, Joni Priyatna, mengatakan, dampak libur panjang Natal 2017, banyak pedagang diuntungkan. Karena banyak pengunjung dari berbagai kota luar Cirebon seperti Bogor, Jakarta dan kota besar lainnya, datang berwisata membeli batik. \"Kalau peningkatan sampai 50 persen dari hari biasanya. Kebanyakan pengunjung dari luar Cirebon. Mereka awalnya makan yang kemudian melihat-lihat batik dan membelinya,\" kata Joni. Menurut Joni, daya tarik pengunjung di Pasar Batik Trusmi, di antaranya karena ada kuliner empal asem, empal gentong. Mereka yang mampir dan melihat, kemudian membeli batik Trusmi. \"Yang diincar kami adalah para pejalan jarak jauh yang mampir makan. Kemudian membeli oleh-oleh seperti batik. Alhamdulillah, sangat dirasakan pedagang. Ekonomi kami menjadi cukup bagus,\" ujarnya. Tidak hanya itu, kedatangan para pengunjung juga memberikan popularitas tersendiri bagi pasar batik Trusmi. Tidak sedikit pengunjung yang berswafoto di Pasar Batik Trusmi Cirebon, lantas membagikan di akun medsos yang akhirnya semakin tenar. \"Dengan cara mereka selfie dan membagikan foto tersebut ke teman-temannya akhirnya kami dikenal,\" imbuhnya. (cecep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: