Sehari, Warga Temukan 2 Mayat di Sungai yang Berbeda

Sehari, Warga Temukan 2 Mayat di Sungai yang Berbeda

CIREBON – Dua tubuh kaku tak bernyawa ditemukan di dua sungai berbeda di wilayah timur Cirebon (WTC), Kamis (4/1). Satu mayat ditemukan di Sungai Cimanis, Desa Kaligawe Wetan, Kecamatan Susukanlebak, dan satu lainnya ditemukan mengambang di Desa Kalibangka, Kecamatan Pangenan. Data yang dihimpun Radar Cirebon menyebutkan, mayat di Kalibangka ditemukan mengambang di tengah sungai. Kejadian tersebut diketahui sekitar pukul 11.30 WIB. Petugas Polsek Pangenan langsung datang ke lokasi. Dibantu warga sekitar, korban langsung dievakuasi ke pinggir sungai dan mengangkatnya ke mobil polisi. Korban kemudian dikirim ke kamar mayat RSUD Gunung Jati Kota Cirebon untuk diperiksa. Penemuan mayat kedua di hari yang sama sekitar ukul 11.35 WIB. Saat itu, sejumlah warga Desa Kaligawe Wetan dikejutkan dengan sosok tubuh pria lengkap menggunakan celana pendek dan kaos terselip di antara bebatuan di tepi sungai. Kondisi mayat saat itu masih bisa dikenali, sehingga pihak kepolisian dengan mudah menemukan keluarganya. “Yang meninggal di Kaligawe itu warga saya. Tidak mungkin salah, karena kondisinya masih bisa dikenali. Setelah penemuan, kita kabari keluarga dan korban langsung dievakuasi,” ujar Kuwu Desa Blender, Moh Yunus. Korban bernama Rambli, umur sekitar 39 tahun. Korban diduga terjatuh dari atas tebing Sungai Cimanis saat sedang beristirahat di sela-sela mencari burung dan ikan. “Tebing di Cimanis itu curam sekali. Kemungkinan korban terpeleset karena terlalu ke pinggir sungai. Ada bekas darah di tubuh korban, kemungkinan jatuh dari atas,” imbuhnya. (dri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: