Richard Branson Palsu Bagi-Bagi Tiket Gratis ke Bali

Richard Branson Palsu Bagi-Bagi Tiket Gratis ke Bali

ULAH peternak akun yang kurang ajar tidak hanya terjadi di Indonesia. Di luar negeri pun kondisinya sama. Lihat saja sejumlah akun fanspage Facebook yang mencatut nama pengusaha asal Inggris Richard Branson. Katanya, Richard akan membagikan tiket gratis ke Bali. Dalam pesan yang beredar, Richard Branson mengatakan sudah menyiapkan tiket gratis ke Bali untuk empat orang. Bagi yang ingin mendapatkan tiket tersebut, cukup bagikan pesan itu ke orang lain. “Please like our page, Thanks... – Richard,” begitu ujung pesan yang disebarkan fanspage Virgin Holidays Australia. Sepintas, pesan itu tidak seperti hoax karena menggunakan nama Virgin Holidays. Apalagi, Richard Branson memang pemilik perusahaan Virgin Group. Dalam pesan yang disebarkan juga terdapat foto Richard Branson bersama seorang perempuan berkulit hitam. Richard terlihat menunjukkan sebuah amplop merah. Nah, akun Virgin Holidays itu ternyata palsu. Sebab, Virgin Holidays yang asli ternyata telah diverifikasi Facebook. Ada centang biru di sisi kanannya. Foto Richard yang menunjukkan amplop merah juga merupakan hasil editan. Foto itu diambil dari sebuah situs yang mengabarkan Richard bertemu seorang entrepreneur muda, Eseoghene, pada 2014. (gun/c15/fat)   Fakta: - Bagi-bagi tiket gratis ke Bali ternyata disebarkan akun Virgin Holidays palsu dan pengusaha asal Inggris Richard Branson palsu atau hasil editan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: