200 Anak Belajar Sains dengan Metode Fun

200 Anak Belajar Sains dengan Metode Fun

CIREBON-Belajar sains biasanya dianggap membosankan dan rumit. Kondisi sebaliknya justru ditunjukkan 200 anak-anak pada kegiatan Indonesia Main Sains 2018 di Bunga Bangsa Islamic Institute, Sabtu (3/3). Peserta memeragakan percobaan sains dengan alat sederhana. Cirebon menjadi kota ke-29 roadshow Indonesia Main Sains yang rencananya akan diselenggarakan di 50 titik. Ketua Pelaksana Indonesia Main Sains Cirebon Novy Novita Pandansari mengatakan, kegiatan ini merupakan misi dari pendiri Rumah Sains Ilma, A Muzi Marpaung bekerjasama dengan mitra lokal ditiap kota. Kuota terbatas hanya untuk 200 peserta, dimana tiap tim terdiri dari 3 anak dan 1 pendamping dewasa. Peserta tidak dipungut biaya dan mendapat buku percobaan sains serta kit berupa alat peraga yang digunakan selama acara. \"Peserta dari siswa kelas 3,4 dan 5 sekolah dasar, komunitas dan individu asalkan ada 3 orang dalam 1 tim dan 1 pendamping,\" kata Novy ditemui Radar Cirebon. Muzi Marpaung memandu sendiri kegiatan dibantu fasilitator. Tampak menyenangkan dan dekat dengan anak-anak, sangat terasa semangat menularkan kesukaannya pada dunia sains. Sesekali Muzi memberi gimmick, sehingga peserta tak merasa bosan. Indonesia Main Sains mencoba mengajak anak-anak bereksperimen, melihat gejala yang timbul, dan mencoba menyimpulkan hasil percobaan sains. Seperti tujuan Rumah Sains Ilma yakni ingin anak-anak lebih kreatif, memiliki alternatif dan terbiasa dengan data. Novy menambahkan, peserta mempraktikkan langsung 10 percobaan sains dengan alat yang sudah dibagikan, sementara 20 percobaan lainnya dipajang melalui alat peraga. Eksperimen sains yang dilakukan peserta sangat fun dan dekat dengan keseharian. Misalnya, percobaan cara kerja kapal selam, botol bocor, bel dari sendok logam, kentang terapung dan masih banyak lagi. \"Alhamdulillah responsnya bagus, kebanyakan dari sekolah. Setelah kami tutup pendaftaran pun masih banyak juga yang ingin ikut,\" imbuhnya. (tta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: