Tsamara Klaim Popularitas PSI 20 Persen
CIREBON-Sebagai partai baru peserta Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mampu menjadi perhatian publik. Khususnya generasi muda yang selama ini dinilai cuek dengan hingar bingar dunia politik. Ketua DPP PSI Bidang Eksternal Tsamara Amany Alatas tak menampik, awalnya banyak pihak yang memandang PSI sebelah mata. Tapi dengan lolosnya PSI dalam ferivikasi KPU dan berhak mengikuti pileg tahun depan, maka anggapan itu sirna. \"Kita akan melakukan rekrutmen caleg dengan metode terbuka, transparan dan dinilai oleh juri independen,\" ujar Tsamara, Senin (7/5). Masih kata Tsamara, kepopuleran PSI telah mencapai 20 persen dan elektabilitasnya 4 persen. Walaupun partainya diisi oleh muka baru dan generasi muda, namun pihaknya menjamin tidak ada anggotanya yang mempunyai dosa korupsi atau lainnya. Mengenai dukungan PSI terhadap Ridwan Kamil, Tsamara menilai hal itu sebagai pemanasan mesin politik PSI jelang pileg nanti. Selain untuk memenangkan Paslon Rindu, target selanjutnya adalah lolos parlementary threshold. Sehingga PSI tidak menjadi partai gurem yang hanya numpang lewat saja. Sementara Ridwan Kamil menyatakan apresiasinya terhadap dukungan PSI. Di berharap dukungan dari generasi milenial terhadap dirinya akan memuluskan jalan menuju Jabar 1. Pasalnya pemilih pemula di jabar diperkirakan mencapai 900 ribu jiwa. \"Saya ucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada pimpinan PSI yang telah mempercayakan dukungan kepada kami,\" pungkasnya. (gus)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: