Rupiah Anjlok, Jokowi Minta Pertamina Wajib Membeli Minyak dari Dalam Negeri

Rupiah Anjlok, Jokowi Minta Pertamina Wajib Membeli Minyak dari Dalam Negeri

Pemerintah semakin serius dalam menghadapi pelemahan nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (AS). Berbagai upaya dilakukan untuk mendongkrak cadangan devisa guna menstabilkan nilai tukar. Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik dan Kerja Sama (KLIK) Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Agung Pribadi mengungkapkan, salah satu upaya pemerintah di sektor energi adalah dengan mendorong PT Pertamina (Pertamina) untuk membeli seluruh lifting minyak kontraktor kontrak kerja sama (KKKS). Hal itu disampaikannya usai Presiden Joko Widodo melakukan rapat terbatas dengan sejumlah menteri termasuk di antaranya Menteri ESDM Ignasius Jonan di Istana Negara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: