Sudah Rapat di Jakarta, Pemkot Cirebon Belum Tahu Kuota CPNS

Sudah Rapat di Jakarta, Pemkot Cirebon Belum Tahu Kuota CPNS

KUOTA CPNS secara nasional sudah diumumkan. Yakni 238.015 kursi. Tapi, berapa yang akan dibagi ke pemda-pemda, ternyata belum pasti. Pemkot Cirebon misalnya. Hingga kemarin belum mendapatkan angka pasti kuota yang akan dibuka untuk seleksi CPNS. Kepala  Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BK-Diklatda) Kota Cirebon Anwar Sanusi mengaku belum tahu akan memperoleh berapa kuota dari KemenPAN-RB. Walaupun Kamis 6 September  lalu ikut rapat bersama di Kemenpan-RB, bahkan sampai malam hari, tapi Anwar mengatakan belum ada angka pasti yang akan dibagi ke pemda-pemda. Karena belum ada kepastian di Jakarta, sambung Anwar Sanusi, akhirnya pulang ke Cirebon. “Untuk kuota CPNS harus diambil langsung dan tidak bisa dikirim via online. Karena harus ada tanda terima kuota dari KemenPAN-RB ke sekda,” kata Anwar kepada wartawan, kemarin. Menurut rencana, masih kata Anwar, jatah kuota akan muncul hari Senin (10/9). Ia mengatakan, kuota CPNS untuk kota/kabupaten se-Jabar sebenarnya sudah ada,  tapi belum ditandatangani MenPAN-RB. “Sehingga Pemprov Jabar menginisiasi yang mengambil kuota langsung BKN Provinsi Jabar dan dibagikan dan dirapatkan hari Senin depan. Mudah-mudahan Senin sudah ada kuotanya,” ujarnya. Anwar berharap, pengajuan usulan bisa dipenuhi semua. Namun demikian itu semua bergantung pemerintah pusat. Dirinya sudah mulai menyiapkan tempat untuk tes seleksi CPNS. Kota Cirebon akan menggelar seleksi di Radiant Gronggong, Kabupaten Cirebon. Tes yang diujikan mulai tes dasar hingga tes kemampuan akademik. Untuk Jawa Barat, tes seleksi di 4 lokasi. Yakni Bandung,  Bogor, Tasikmalaya,  Cirebon, dan Depok. “Yang jelas prioritas untuk pendidikan dan kesehatan, serta pegawai teknis. Jadi CPNS yang akan direkrut ini nantinya lebih ke teknis. Kota Cirebon sudah mengajukan 435 pengajuan. Berharap minimal 50 persen dari pengajuan (disetujui, red). Pendaftaran akan dibuka rencananya serentak tanggal 19 September,” pungkasnya. (abd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: