Jelang HUT TNI, Korem 063 SGJ Tabur Bunga di TMP Kesenden

Jelang HUT TNI, Korem 063 SGJ Tabur Bunga di TMP Kesenden

CIREBON-Sebagai Wujud penghormatan kepada para Pahlawan, Korem 063/SGJ menggelar upacara ziarah dalam rangka HUT ke-73 TNI di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kesenden, Jalan Diponegoro, Kota Cirebon, Kamis pagi (4/10). Upacara ziarah tersebut dipimpin langsung Danrem 063/SGJ Kolonel Arm Maryudi S Sos.  Kegiatan diawali dengan penghormatan umum kepada para pahlawan dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di Tugu Pahlawan oleh Danrem 063/SGJ Kolonel Arm Maryudi S Sos. Usai upacara, seluruh peserta upacara baik TNI,  POLRI,  ORMAS dan para Veteran melakukan tabor bunga. “Kegiatan upacara ziarah ini merupakan kewajiban TNI untuk selalu mengingat jasa-jasa pahlawan dan pejuang bangsa yang rela berkorban harta, benda bahkan nyawa demi kemerdekaan Republik Indonesia dengan harapan agar kita swmua mampu memiliki sifat serta nilai-nilai patriotisme dan nasionalis seperti para pahlawan kusuma bangsa untuk menjaga komitmen TNI dalam melanjutkan perjuangan pahlawan yang rela mengorbankan jiwa dan raganya untuk kemerdekaan Indonesia,” kata Danrem 063/SGJ Kolonel Arm Maryudi S Sos Hadir dalam acara tersebut Kasrem 063/SGJ, Para Kasi Korem 063/SGJ, Dan/Ka Satdisjan jajaran Korem 063/SGJ, Dansat TNI dan Polri di wilayah III Cirebon, LVRI, Warakawuri, Ormas dari FKPPI, PPM dan PP Kota Cirebon, Dharma Pertiwi, Para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS jajaran Korem 063/SGJ.(rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: