Motor Mahasiswi IAIN Hilang di Depan Kos Kandang Perahu

Motor Mahasiswi IAIN Hilang di Depan Kos Kandang Perahu

CIREBON - Aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) terus terjadi di Kota Cirebon. Pencuri berhasil membawa kabur sepeda motor milik seorang mahasiswi IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Laras Wulantika (18) warga Desa Cikeduk Blok Karang anyar RT 15 RW 04 Kecamatan Depok, Kabupaten Cirebon. Honda Beat warna putih dengan nopol E 3011 JH raib Senin (8/10) pukul 18.30 WIB di depan kos-kosan di Jl Kandang Perahu. Tepatnya samping SDN Karya Mulya Gang PLN Kelurahan Karya Mulya Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon. Saat dimintai keterangan, Laras mengaku awalnya  dirinya mampir ke kos-kosan salah satu temanya untuk menunaikan salat Magrib. Merasa cukup aman, ia memarkirkan motornya di depan kos-kosan. Tanpa disangka, beberapa saat setelah itu, temannya  memberitahukan kalau motornya telah hilang. “Awalnya mampir ke kosan temen. Karena Magrib jadi saya salat dulu. Abis itu karena ada teman yang sedang ulang tahun jadi sempat foto-foto dulu. Terus habis itu teman saya ngasih tahu kalau motor saya sudah tidak ada,” ungkapnya kepada Radar, Selasa (9/10). Merasa tidak terlalu lama motornya hilang, Laras dan teman-temanya sempat melakukan penyisiran di sekitar Jalan Kandang Perahu. Namun sayang upaya tersebut tidak membuahkan hasil. Sepeda motornya tetap tidak ditemukan. “Karena panik, jadi saya dibantu teman-teman sempat nyari-nyari di sekitar Jalan Kandang Perahu. Tapi ternyata nggak ketemu. Mungkin pencurinya sudah mengincar motor saya dari tadi,” ujar Laras. Kejadian tersebut sudah dilaporkan Laras ke Polsek Cirebon Utara Barat (Utbar). Dia berharap pelakunya segera ditangkap. “Saya sudah lapor kepada pihak berwajib. Semoga pelakunya cepat ditangkap karena sudah sangat meresahkan,” harap laras. (khoirul anwarudin-magang)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: