Program Gaya Lelaki Men’s Fair Bertebar Merek Ternama

Program Gaya Lelaki Men’s Fair Bertebar Merek Ternama

CIREBON - Toserba Yogya kembali menggulirkan program menarik untuk para konsumen. Kali ini program Gaya Lelaki Men\'s Fair yang ditawarkan dalam bentuk diskon up to 50 persen dan harga spesial. Costumer Relations Yogya Siliwangi, Supriyanti menuturkan bahwa program ini merupakan yang menawarkan aneka merek ternama dengan harga spesial mulai dari Rp89 ribu. Serta harga jebret mulai dari Rp39.900. \"Secara keseluruhan, program ini merupakan program nasional dan dapat dinikmati di seluruh Toserba Yogya. Ada harga spesial mulai dari Rp89 ribu untuk merek-merek ternama dan harga jebret mulai dari Rp30 ribuan,\" katanya kepada Radar, kemarin. Berlangsung sejak 8 Maret, program ini akan berakhir tanggal 7 April 2013 mendatang. Diikuti oleh sejumlah merek ternama seperti Lois, Lea, Watchout, Cardinal, Cressida, Gufo, Greenlight, 3Second, Crocodile, dan sebagainya. \"Yogya menawarkan program agar para lelaki bisa memenuhi kebutuhan fashion mereka dengan harga murah, potongan diskon, dan produk berkualitas. Sebab sejumlah merek ternama ikut serta dalam program ini,\" ujarnya. Di samping itu, khusus untuk di Toserba Yogya Siliwangi, pihaknya kini tengah menggelar Polytron Fair. Merupakan program untuk konsumen dalam memenuhi kebutuhan elektroniknya. \"Kalau program internal Toserba Yogya Siliwangi, saat ini kami punya harga spesial dan diskon sebesar 10 persen untuk produk-produk Polytron. Mulai dari LCD, LED, Kulkas, Mesin Cuici, DVD, dan lain sebagainya,\" paparnya. Sementara untuk menyambut HUT Yogya Grand ke-20 tahun, jalan santai pun siap digelar, Minggu (17/3). Dengan aneka doorprize, berupa 2 sepeda motor, 2 kulkas, 2 mesin cuci, 2 LCD TV, 2 sepeda gunung, 2 DVD Player, dan ratusan hadiah menarik lainnya. \"Cukup membayar uang tiket seharga Rp25 ribu, konsumen berhak mendapat gratis kaus, snack, minuman, dan mengikuti doorprize. Untuk tiket bisa didapat di Toserba Yogya Grand maupun Toserba Yogya Siliwangi,\" pungkasnya. (nda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: