GMBI Tolak Truk Pasir di WTC

GMBI Tolak Truk Pasir di WTC

WALED- Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Cirebon melakukan unjuk rasa di jalur lalin kendaraan pengangkut pasir di kawasan Ajimut, Kecamatan Waled, Kamis (21/3). Ketua GMBI Cirebon Agus mengatakan aksi itu sebagai bentuk penolakan terhadap beroperasinya truk pengangkut pasir yang menimbulkan berbagai masalah. GMBI meminta pemerintah bertindak tegas terhadap sopir-sopir truk pasir yang ugal-ugalan, tidak menutup rapih isi muatan pasir dengan terpal, dan agar tidak melakukan konvoi yang mengakibatkan ketidaknyamanan pengguna jalan lain serta masyarakat sekitar. “Kita minta agar para pengusaha berani menindak para sopirnya,” ujar Agus. Masih menurut Agus, kerusakan jalan di WTC diakibatkan oleh truk pengangkut pasir. Pengusaha galian C, kata Agus, harus memberi kompensasi terhadap kerusakan lingkungan serta jalan. “Jangan sampai Kabupaten Cirebon hanya jadi korban, sementara Kabupaten Kuningan mendapatkan keuntungannya,” terang Agus. (den)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: