Arlan, Campers Asal Cirebon Pertama Lolos All Star

Arlan, Campers Asal Cirebon Pertama Lolos All Star

ARLAN Sitorus membuat catatan manis dalam keikutsertaan perdananya di Honda DBL Camp 2018. Dia berhasil menembus 12 campers putra terbaik. Tahun depan, dia akan turut menjalani pemusatan latihan di Los Angeles, Amerika Serikat. Ini sejarah baru bagi Arlan dan juga DBL. Arlan merupakan Student Athlete asal Cirebon pertama yang berhasil menembus Honda DBL All Star. Dan, ini merupakan catatan impresif siswa SMAK BPK Penabur Cirebon tersebut. Sebab, dia baru pertama mengikuti Honda DBL Camp. Saat CEO DBL Indonesia, Azrul Ananda menyebutkan nama-nama yang lolos, Arlan mengaku sempat berkecil hati. Sebab, hingga urutan ke-10 namanya belum disebutkan juga. Baru, Azrul menyebut namanya di urutan ke-11, Arlan merasa lega sekaligus terkejut. \"Saya sudah pasrah saja. Sebab, banyak teman-teman lain juga yang bagus-bagus mainnya. Apalagi nama saya lama ngga disebutkan,\" kata Arlan usai penutupan. Kesuksesan Arlan tidak diikuti satu campers asal SMAK BPK Penabur Cirebon lainnya, Arsya Febriani. Chaca, sapaan akrabnya, berjuang hingga tahap akhir. Dia masuk top 24 campers putri. Sayang, di saat penentuan namanya tidak masuk daftar Honda DBL All Star 2018. \"Tidak apa-apa, saya tidak kecewa. Saya sudah berjuang maksimal dan mendapatkan banyak pengalaman. Setelah ini saya akan terus berlatih di sekolah maupun di klub,\" kata Chaca. (ttr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: