BIJB Ingin Buka Premium Outlet

BIJB Ingin Buka Premium Outlet

MAJALENGKA - Selain membidik pasar penerbangan umrah, kargo, dan wisata, BIJB Kertajati juga berencana membuka kebutuhan shopping marker. Yakni dengan membuka premium outlet di sekitar bisnis centre terminal BIJB Kertajati. Kepala Divisi Performa Bandara Kertajati PT BIJB Ari Widodo mengatakan fenomena yang dibaca pihaknya selama ini ada kalangan tertentu yang hampir tiap akhir pekan ke Singapura atau Kualalumpur (Malaysia) untuk memenuhi kebutuhan shopping maupun bisnis dengan berbelanja merek-merek fashion ternama. “Lokasi penjualan fashion tersebut adalah premium outlet yang ada di sekitar kawasan Bandara Changi Singapura dan Bandara Kualalumpur. Makanya begitu sampai bandara sana, bisa langsung berbelanja dan berbisnis. Setelah selesai langsung balik lagi. Kita berpikir kenapa tidak ditarik saja premium outlet itu ke sini,” ujarnya kepada wartawan, kemarin. Atas dasar itu, pihaknya telah berkomunikasi dengan pemilik premium outlet di Malaysia dan Singapura untuk dapat membuka “lapak” mereka di lokasi sekitar terminal Bandara Kertajati. Dengan begitu, kalangan trendi di tanah air bisa berbelanja dan berbisnis lebih dekat, tanpa perlu ke luar negeri. Bahkan bagi kalangan trendi di sekitar Jawa Barat bisa lebih dekat mengunjunginya, tak perlu keluar provinsi. “Alhamdulillah, dari pembicaraan itu sudah hampir tercapai kesepakatan. Mudah-mudahkan tidak lama lagi rencana itu bisa terwujud,” sebutnya. Selain itu, jika kalangan trendis belum puas berbelanja atau berbisnis di premium outlet yang ada di sekitar terminal bandara, tidak perlu khawatir. Karena pihaknya juga akan membuka rute penerbangan internasional ke Malaysia dan Singapura. Ari mengaku pihaknya telah hampir bersepakat dengan maskapai penerbangan Air Asia yang akan melayani penerbangan rute Malaysia dan Singapura. Tinggal menunggu perizinan penerbangan ke Kemenhub, dan diharapkan tak kama lagi rute yang direncanakan itu segera terwujud. (azs)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: