10 Kecamatan Masuk Indramayu Barat

10 Kecamatan Masuk Indramayu Barat

INDRAMAYU - Dari 31 kecamatan di Kabupaten Indramayu saat ini, sebanyak 10 kecamatan akan masuk ke wilayah Indramayu Barat (Inbar). Yaitu Kecamatan Haugeulis, Gantar, Anjatan Sukra, Patrol, Bongas, Kandanghaur, Gabus Wetan, Kroya, dan Terisi. Hal tersebut diungkapkan Asisten Administrasi Pemerintahan (Asda I) Setda Kabupaten Indramayu Drs Jajang Sudrajat MSi, Rabu (30/1). “Cakupan wilayah pembentukan daerah kabupaten paling sedikit 5 kecamatan. Kabupaten Indramayu membawahi 31 kecamatan, sedangkan aspirasi masyarakat Indramayu Barat untuk pembentukan daerah persiapan otonomi baru Kebupaten Indramayu Barat, menghendaki cakupan wilayah pemekaran Kabupaten Indramayu adalah 21 kecamatan masuk Kabupaten Indramayu (induk), dan 10 kecamatan masuk Indramayu Barat,” jelas Jajang. Sementara untuk pembagian wilayah, lanjut Jajang, sesuai aspirasi yang berkembang tentang usulan pembentukan calon daerah persiapan Kabupaten Indramayu Barat, Kabupaten Indramayu (Induk) memiliki luas wilayah 117.216 hektare  atau 55,83% dari luas wilayah Kabupaten Indramayu seluas 209.942 hektare. Sedangkan Kabupaten Indramayu Barat yang merupakan calon daerah persiapan otonomi baru, sebutnya, memiliki luas wilayah 92.726 hektare atau setara 44,17% dari luas wilayah Kabupaten Indramayu secara keseluruhan. Kemudian terkait pembagian jumlah penduduk, kata Jajang, total jumlah penduduk Kabupaten Indramayu per Agustus 2018 sebanyak 1.974.520 jiwa. “Dari jumlah tersebut, sebanyak 1.231.358 jiwa atau 62.36% masuk wilayah Kabupaten Indramayu (induk),” ungkapnya. Sementara, sambungnya, untuk Kabupaten Indramayu Barat memiliki 743.162 jiwa atau 37,64%. Sementara itu, tokoh Indramayu Barat, Sukamto SH berharap, masalah pembagian wilayah maupun pembagian jumlah penduduk yang merupakan aspirasi masyarakat Indramayu Barat, bisa mendapatkan persetujuan DPRD. Sehingga, nantinya akan menjadi persetujuan bersama antara bupati dan DPRD. (oet)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: