Masjid untuk Kemajuan Peradaban Umat Islam

Masjid untuk Kemajuan Peradaban Umat Islam

BOGOR–Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhalul Ulum sangat berharap tempat ibadah umat Islam, yakni masjid, bisa menjadi penggerak kemajuan umat. Hal ini disampaikan saat menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan perluasan Masjid Darussalam, Kota Wisata Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jumat (15/2). “Masjid digunakan tidak hanya untuk ibadah mahdhah, tapi juga ghoiru mahdhah. Kalau untuk kemajuan umat, kenapa tidak!” ucap Uu. Dia menjelaskan, ibadah mahdhah artinya, segala bentuk aktivitas yang cara, waktu dan kadarnya telah ditetapkan oleh Allah SWT dan Rasulullah SAW. Sementara, ibadah ghoiru mahdhah adalah semua bentuk amalan yang tujuannya mendekatkan diri kepada Allah. Namun, tempat dan waktunya tidak diatur secara rinci oleh Allah SWT. “Di antara ibadah yang termasuk ibadah ghairu mahdhah yaitu seperti sedekah, infak, belajar, mengajar, berzikir, dakwah, tolong-menolong, dan gotong royong,” jelas Panglima Santri Jawa Barat ini. Terkait pembangunan perluasan Masjid Darussalam, dapat memberikan manfaat lebih bagi syiar Islam. “Masjid ini harus menjadi pusat kegiatan umat, baik dalam menjalankan ibadah mahdhah maupun ghoiru mahdhah,”ungkapnya. Oleh sebab itu, sebagai Wakil Gubernur Provinsi Jawa Barat, Uu mengaku siap memberi dukungan demi tercapainya segala kebaikan yang diharapkan umat. \"Insya Allah, kami bisa membantu untuk berdirinya masjid ini. Mohon doa restu supaya saya di-ridhai Allah,\" pungkasnya. (jun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: