Prestasi Terpuruk, Real Kembali Rekrut Zidane
MADRID–Situs resmi Real Madrid tiba-tiba memasang foto besar Zinedine Zidan di halaman muka. Usut punya usut, ternyata, pria keturunan Aljazair itu comeback setelah mengundurkan diri di akhir musim 2017/2018 lalu. Kabar Zidane kembali melatih Real tercatat beberapa kali pada media online, baik di Spanyol maupun tanah air. Karir Zidane di Real memang mentereng. Dia adalah pelatih satu-satunya yang mendapatkan trofi Liga Champions tiga kali beruntun. Yakni pada 2015/2016, 2016/2017, dan 2017/2018. Entah kenapa Real kembali memanggil mantan pemainnya itu. Sepertinya, hasrat kepada Zidane tidak terpisahkan bagi Real. Padahal, banyak pelatih bagus. Jose Mourinho misalnya, yang saat ini masih menganggur. Atau Laurent Blanc, yang juga belum punya klub. Zidane menggantikan Santiago Solari yang diklaim belum bisa membawa Real ke puncak prestasi musim ini. Bahkan, juara bertahan Liga Champions musim lalu tersebut tersingkir lebih cepat. Yakni pada babak 16 besar, setelah dikalahkan Ajax Amsterdam. Menurut situs Real, Zidane dikontrak hingga 30 Juni 2022. Zidane sebelumnya pernah menukangi Real dalam periode 4 Januari 2016 hingga 31 Mei 2018. “Jajaran pelatih memberikan apresiasi kepada Solari karena kinerjanya. Kami menunjuk Zidane untuk selanjutnya,” demikian bunyi pernyataan di situs Real. (mid)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: