OTT Romahurmuziy: KPK Sita Uang Ratusan Juta Rupiah hingga segel ruang Menag dan Sekjen Kemenag

OTT Romahurmuziy: KPK Sita Uang Ratusan Juta Rupiah hingga segel ruang Menag dan Sekjen Kemenag

KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Sidoarjo, Jawa Timur dan menahan sejumlah pihak, diantaranya Ketua Umum PPP Romahurmuzy, Jumat (15/3/2019). Setelah dilakukan serangkaian penindakan, KPK mengamankan uang sebanyak ratusan juta rupiah dalam operasi yang berawal di daerah Jawa Timur itu. \"Untuk uang yang diamankan sekitar seratusan juta (rupiah). Ini di luar dugaan penerimaan sebelumnya,\" kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (16/3/2019) dini hari. Rommy diamankan karena diduga menerima uang untuk pengaturan jabatan di Kemenag. \"Pokok perkaranya itu kan terkait dengan pengisian jabatan ya pengisian jabatan pimpinan tinggi. Pimpinan tinggi ada beberapa lapis, di bawah pimpinan tinggi bisa di pusat bisa di daerah misalnya kalau di daerah. Kalau di daerah kan ada Kanwil atau jabatan-jabatan yang lain,\" ungkap Febri. KPK pun menyebut kalau pihaknya semakin yakin adanya dugaan tindak pidana korupsi yang melibatkan Anggota Tim Kampanye Nasional Jokowi-Maruf Amin itu. Namun, KPK akan menyampaikan informasi terkait operasi tangkap tangan serta status sekitar 6 orang yang dibawa dalam konferensi pers pada Sabtu (16/3/2019) siang. \"Sabtu ini akan diumumkan hasil kegiatan tangkap tangan kemarin. Dari rangkaian fakta-fakta sudah terang. Selengkapnya akan diuraikan saat konferensi pers pukul 11.00 WIB,\" tutup Febri. Tak hanya itu, KPK mengonfirmasi penyegelan ruangan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dan Sekretaris Jenderal Kementerian Agama Mohamad Nur Kholis Setiawan. \"Yang pasti begini ketika tim KPK datang ke Kemenag kan salah satu ruangan yang disegel itu kan ruangan sekjen dan ruangan menteri, dua itulah setidaknya yang disegel,\" kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta pada Sabtu dini hari. KPK juga mengamankan llima orang lainnya termasuk Kepala Kantor Wilayah Kemenag Jawa Timur Haris Hasanuddin, Kepala Dinas Kementerian Agama Gresik Muafaq Wirahadi, pihak swasta Agtaria Adriana. Sedangkan Sekjen Kemenag M Nur Kholis Setiawan datang ke KPK pada Jumat malam, sebelum Rommy tiba di gedung KPK dari Surabaya. \"Kemarin sekitar pukul 20.00 Sekjen Kementerian Agama datang ke kantor KPK karena sebelumnya kan ada beberapa ruangan di Kemenag yang disegel ada kebutuhan klarifikasi, tapi apa yang diklarifikasi tentu saya belum bisa sampaikan ya,\" .tambah Febri. Kepala Biro Humas, Data dan Informasi Kemenag, Mastuki membenarkan adanya penyegelan di sejumlah ruangan di kantor pusat Kemenag. \"Kami bantu pemeriksaan termasuk ruang menteri agama dan ruang Sekjen,\" ucapnya Mastuki menerangkan, penyegelan tersebut dilakukan petugas KPK sekitar Pukul 17.30 WIB. Sebelumnya KPK telah mengantongi izin dari pihak keamanan.  \"Petugas KPK datang ke kantor sudah tutup jam kantor, sekitar 17.30,\" kata Mastuki. Dia menyatakan, Kemenag akan bersikap kooperatif membantu segala proses yang berkaitan dengan OTT KPK. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: