Kuda Hitam Bernama El Diablo

Kuda Hitam Bernama El Diablo

JEREZ- Mimpi rider Petronas Yamaha, Fabio Quartararo menyudahi MotoGP seri Jerez dengan sempurna, ternyata harus dibalas dengan air mata. Kerusakan motor membuatnya gagal finis di race tersebut. Sejak kualifikasi, El Diablo -julukan Quartararo- sempat membuat kejutan besar dengan merebut pole position. Bukan cuma pole, rider berusia 20 tahun itu juga mematahkan rekor Marc Marquez sebagai yang termuda berada di depan start sejak 2013 silam. Gebrakan Quartararo di awal race sempat membuat rider seniornya, Marco Vinales dan Valention Rossi, tertegun. El Diablo mampu meluncur dengan kekuatan yang solid. Meski disalip Marquez, Diablo tak mau kalah dan sempat berada di posisi ketiga. Namun sayang, masalah gigi mesin memaksanya tersingkir dari race. Sebuah kenangan pahit bagi pembalap asal Prancis tersebut. Rossi mengatakan, penampilan Quartararo seperti déjà vu baginya. Sosok mantan pembalap Tech 3, Johann Zarco muncul dari gaya balap pembalap muda tersebut. “Dia (Fabio) seperti Zarco. Terkadang mengagetkan saya karena lebih cepat. Padahal motor yang dipakai kondisinya lebih tua dari motor yang saya pakai. Saya melihatnya di komponen mesin,” terangnya. Menurut Rossi, Fabio memberi penampilan berbeda dalam race kemarin. “Dia (Quartararo) selalu sangat cepat. Dia berkendara lebih baik, seharusnya mendapatkan motor yang baik,” katanya. Pada lap ke-14 dari total 25, motor Quartararo mengalami masalah. Berada di posisi dua, motornya tiba-tiba melambat. Sebuah tayangan video menunjukkan ada kendala pada gear shifter hingga membuatnya tertahan di pitstop. “(Andai) tidak ada masalah, dia bisa finis kedua. Pembalap Yamaha terbaik. Kedua atau ketiga. Saya tidak melihat balapannya, tapi (Fabio) jauh di depan,” ujar Rossi. Menurut Rossi, Fabio adalah bintang masa depan MotoGP. Kemampuan adaptasinya dengan motor sangat cepat. “Itu bagus, dan akan sulit saya pikir untuk mengalahkan dia di masa depan,” aku The Doctor, julukan Rossi. Rekan setim Rossi, Vinales, juga memuji akselarasi Fabio melewati trek sulit di Jerez. Dia mampu melaju sangat cepat dan konsisten sepanjang akhir pekan. Ditanya apa perbedaan yang terlihat dari YZR-M1 milik Petronas Yamaha SRT, mengingat saat balapan berada di belakang Morbidelli dan Quartararo, Vinales menjawab tidak berpengaruh. Sementara baginya, problem Fabio terletak pada motornya. (fin/tgr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: