Launching, TVS Sukses Tarik Pikap

Launching, TVS Sukses Tarik Pikap

CIREBON – Slogan Tarikan Kuat dan Bahan Bakar Hemat yang melekat pada TVS dibuktikan dihadapan masyarakat Kota Cirebon saat launching sepeda motor TVS Neo x3i, kemarin.  Dalam demonstrasi itu, TVS Neo x3i menarik mobil pikap dengan kondisi mesin mati yang ditumpangi 7 orang plus sebuah sepeda motor diatasnya. Launching dan atraksi yang baru pertama kali ada di Cirebon itu mengambil start dari depan dealer TVS Cirebon Jalan Dr Sudarsono. Turut menyaksikan para pejabat principle/ATPM TVS antara lain Manager Dealer Service A Saravana Kumar, Area Manager Nurhikmat, Service Engineer Lukman, Direktur RD Jawa Barat Akhwan Kurniadi Kodyl, Business Planning Samuel Satriaharja serta Direktur/Owner TVS Cirebon Erlang Soekatman dan General Manager Dealer TVS Cirebon Ariyanto. Dengan menggunakan tali sling, mobil pikap diikatkan di bagian belakang sepeda motor TVS Neo x3i. Sedangkan di atas mobil pikap terdapat 1 unit motor, 5 orang SPG, 1 supir dan 1 orang marketing yang menambah bobot mobil yang akan ditarik tersebut. Atraksi yang dikawal polisi tersebut berlangsung dengan mulus. Motor TVS Neo x3i bisa menarik mobil tersebut, dari depan dealer menuju Jl Pemuda, By Pass, Tuparev, Kartini, depan Grage Mall, Sukalila, Karanggetas, dan keliling ruas jalan di dalam Kota Cirebon hingga kembali lagi ke dealer TVS.  Dikatakan Ariyanto, jarak tempuh motor Neo x3i dalam menarik mobil pikap yang berbeban itu sekitar 10 km dengan kecepatan 40-60 km/ jam. “Ini adalah langkah untuk membuktikan kepada masyarakat bahwa TVS Neo x3i memiliki keunggulan kuat dan hemat bahan bakar. Dengan kondisi menarik beban mobil (sekitar 2,5 ton) tersebut, konsumsi bahan bakarnya sekitar 1 liter:40 km. Kalau normal, 1 liter BBM bisa menempuh jarak sampai 65 km. Saat ini harga OTR mulai Rp9,9 juta hingga Rp11,5 juta. Uang muka Rp1,2 juta berhadiah TV dengan angsuran Rp300 ribuan,” paparnya seraya mengatakan pihaknya memberikan garansi mesin sampai 5 tahun. (san)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: