Nelayan Eretan yang Hilang Ditemukan Tewas di Perairan Karawang

Nelayan Eretan yang Hilang Ditemukan Tewas di Perairan Karawang

INDRAMAYU-Kastori (48), nelayan Desa Eretan Kulon, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu yang hilang saat menjaring ikan di Perairan Kalimenir Eretan, Kamis (8/8) lalu, akhirnya diketemukan. Korban ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia di perairan laut Kabupaten Karawang, Senin (12/8) pagi. Direktur Polairud Polda Jabar Kombes Pol A Widi Handoko SH MH, melalui Komandan Kapal Pol VIII-1006 pangkalan kapal patroli Eretan, Bripka Masnudin, membenarkan ditemukannya korban (Kastori, red) di Perairan Karawang. Korban diketemukan oleh seorang buruh harian yang sedang melakukan pengecekan tumpahan minyak Pertamina di sekitar Pantai Jalasena, Dusun Sungai Tegal Desa Sungai Buntu Kecamatan Pedes, Karawang. “Kami menerima laporan adanya temuan mayat pria di Perairan Laut Kabupaten Karawang dari Kasat Polair, Polres Karawang AKP Sitorus di grup arnavat Polda Jabar. Setelah melihat foto korban dugaan kuat itu Kastori korban laka laut di Perairan Kalimenir Eretan,” ujarnya. Pihaknya beserta anggota Polmas Subdit Patroli Polda Jabar dan anggota Sat Polairud Polres Indramayu, kemudian mendatangi keluarga korban. Setelah memperlihatkan foto korban, keluarganya mengakui mayat pria tanpa identitas itu adalah Kastori. “Keluarganya mengenali, setelah melihat ciri ciri fisik dan dari pakaian yang dikenakannya. Saat pergi menjaring ikan, korban mengenakan kaos warna hijau. Dari jari kelingking kaki sebelah kiri dan raut muka, kata keluarganya bahwa mayat pria tersebut adalah korban,” ujarnya. Selanjutnya, petugas bersama keluarga korban pergi ke Karawang untuk memastikan, bahwa mayat pria itu adalah Kastori. Seperti diberitakan sebelumnya, Nelayan Desa Eretan Kulon bernama Kastori itu dilaporkan hilang saat tengah menjaring ikan di Perairan Laut Kalimenir,  Kamis (8/8). Hilangnya korban diketahui setelah perahu yang ditumpanginya ditemukan oleh nelayan lain dalam kondisi terombang ambing tanpa nahkoda, sekitar 3 mil dari bibir Pantai Kalimenir. Saat ditemukan perahu berbobot 3 Gross Ton (GT) itu lengkap denga alat tangkap ikan jenis arad dan peralatan lainnya. Pencarian terhadap Kastori yang diduga hilang tenggelam dilakukan Tim SAR para nelayan setempat. (kom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: