SHARP Aquos V, Ponsel Ideal, Pas dalam Genggaman

SHARP Aquos V, Ponsel Ideal, Pas dalam Genggaman

Tak kurang dari dua bulan menjajaki usia ke 50-tahun, PT Sharp Electronics Indonesia menepati janjinya untuk memperluas lini produk yang dimiliki. Setelah sukses merajai pangsa pasar nomor satu untuk produk elektronik rumah tangga, Sharp Indonesia mantap ramaikan pasar ponsel pintar dengan merilis ponsel teranyarnya yaitu SHARP Aquos V.

APRIDISTA SITI RAMDHANI, Cirebon

 
PRESIDENT Director PT Sharp Electronics Indonesia, Shinji Teraoka menuturkan, jumlah pengguna ponsel pintar yang semakin meroket hingga tahun 2019, justru dimanfaatkan Sharp Indonesia untuk merambah bisnis tersebut. Sharp menangkap tren ponsel pintar sangat digandrungi masyarakat Indonesia. Masyarakat yang semakin melek teknologi, berlomba-lomba dalam mendapatkan pengalaman baru yang dikeluarkan oleh setiap ponsel. Sama seperti produk elektronik rumah tangga lainnya, kualitas Jepang juga menjadi andalan Sharp terhadap ponsel ini.

SHARP Aquos V mengedepankan konsep empat ‘V’ yaitu vivid, vital, visual communications, dan valuable. Konsep vivid dan visual communications mengacu pada konten dalam ponsel yang terasa lebih hidup untuk digunakan dalam berbagai aktivitas harian seperti menonton, bermain game, dan banyak lagi. Sedangkan konsep vital dan valuable merujuk pada posisi SHARP Aquos V yang memastikan diri sebagai bagian integral untuk kehidupan konsumen yang mampu memberikan energi dan kesenangan baru.

Selain itu, SHARP Aquos V menempatkan diri sebagai ponsel pintar untuk kelas menengah produktif di umur 25-30 tahun yang identik dengan kemampuannya menyeimbangkan kesenangan di tengah kesehariannya yang padat. Ponsel yang memiliki sistem operasi Android 9.0 ini dipadu dengan dapur pacu berupa Qualcomm Snapdragon SDM835. Untuk menyimpan foto, video, dan dokumen lainnya, SHARP Aquos V menyediakan ruang penyimpanannya berupa RAM mencapai 4 GB dan 64 GB untuk memori internal.

Sebagai ponsel keluaran Jepang, kualitas tentu menjadi nilai utama yang dibawa oleh SHARP Aquos V. Tak heran jika ponsel tersebut sudah dibenamkan teknologi OIS atau Optical Image Stabilization pada kameranya, sehingga objek yang tertangkap kamera tidak mudah blur dan video yang dihasilkan lebih mulus. \"Kamera pada SHARP Aquos V sendiri merupakan dual kamera berkualitas sebesar 13 MP (f/2.0) untuk kamera belakang dan 8 MP (f/2.0) untuk kamera depan,\" jelasnya.
Lanjutnya,  kenyamanan menggunakan ponsel pintar tersebut didukung pula melalui layar panelnya yang presisi yaitu 5.93” dengan dimensi 157 x 76 x 9 mm dan bobot 173 gram. Badan ponsel SHARP Aquos V pun tak mau kalah karena dibuat menawan dalam satu warna yaitu hitam elegan dan sentuhan akhir yang mengilap. SHARP Aquos V pun menjadi ponsel ideal yang pas dalam genggaman dan terlihat gaya bagi pemiliknya. Dalam ponsel ini dibenamkan pula baterai berkapasitas hingga 3,162 mAh yang dapat disambungkan melalui konektor USB Terminal C. Lewat perpaduan seluruh kualitas yang dijajalkan, konsumen dapat melakukan streaming mulai dari video, film, hingga konten dengan kualitas 4K dengan lancar tanpa gangguan.

Kemunculan SHARP Aquos V menyempurnakan pula kampanye Smart Life yang tengah digaungkan Sharp Indonesia lewat produk-produk berteknologi AIoT. Ponsel pun dapat bekerja layaknya remote untuk mengoperasikan beragam produk AIoT seperti AC dan Air Purifier. Hanya dengan mengoneksikan aplikasi ‘Sharp Air App’ dalam ponsel, produk-produk tersebut dapat diaktifkan kapan pun dan di mana pun. SHARP Aquos V dilepas ke pasaran mulai awal Februari 2020 dengan harga Rp4.499.000. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: