Hasil Liga Champions: Chelsea Kalah Telak 0-3 oleh Bayern Muenchen

Hasil Liga Champions: Chelsea Kalah Telak 0-3 oleh Bayern Muenchen

LONDON – Bayern Muenchen mengamuk di London! Ya, wakil Jerman di babak 16 besar Liga Champions itu mengalahkan tuan rumah Chelsea di Stamford Bridge, Rabu pagi WIB (26/2). Tim tamu menang besar 3-0 atas Chelsea.

Sebagai tuan rumah, Chelsea secara keseluruhan tampil buruk. Meski di babak pertama mereka bisa menyamakan kedudukan 0-0, namun peran para pemainnya kurang begitu memuaskan. Bahkan, ball possession Chelsea melorot jauh. Bayern melakukan penguasaan bola 64 persen, sedangkan Chelsea cuma 36 persen saja.

Beruntung Chelsea bisa bertahan baik pada 45 menit pertama. Namun, di babak kedua, permainan Chelsea seperti melorot tajam. Kalah interceps, gagal bermain terbuka, dan banyak melakukan kesalahan sendiri.

Di menit 51, Serge Gnabry mencetak gol setelah mendapat assist dari Robert Lewandowski. Tiga menit kemudian, gawang Chelsea kembali bobol. Lagi-lagi, dua pemain Bayern yang sama, terlibat pada gol tersebut. Ya, Gnabry mencetak brace, juga lewat assist Lewandowski. Di menit 54, skor jadi 2-0.

Para pemain Chelsea berusaha membalas. Namun mereka belum mampu mencetak gol. Chelsea tidak punya celah dengan formasi rapat yang dilakukan Bayern. Justru Chelsea kebobolan lagi di menit 76.

Kali ini giliran Lewandowski yang mencatatkan namanya di papan skor. Skor jadi 3-0 untuk keunggulan Bayern, dan bertahan hingga laga usai.

Hasil ini membuat langkah Chelsea lolos ke babak 8 besar sangat tipis. Chelsea harus menang minimal 4 gol di markas Bayern pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, 19 Maret 2020 mendatang. (mid)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: