Penikmat KUR Kuningan Tembus 16 Ribu

Penikmat KUR Kuningan Tembus 16 Ribu

KUNINGAN -  Untuk memaksimalkan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) agar tepat sasaran, Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Setda Pemkab Kuningan menggelar Fasilitasi Data Sistem Informasi Kredit Program (SIKP) di Lembah Ciremai Restoran, Selasa (25/2).

Acara bekerjasama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Cirebon tersebut, dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kuningan Dr H Dian Rachmat Yanur, MSi. Nampak hadir Asisten Perekonomian dan Pembangunan Dr Deni Hamdani MSi, Kabag Perekonomian dan SDA Dr H Toto Toharudin MPd serta diikuti ratusan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di wilayah Kabupaten Kuningan.

Kabag Perekonomian dan Sumber Daya Alam Setda Dr H Toto Toharudin menyebut peserta KUR di Kabupaten Kuningan sudah mencapai 16 ribu. Jumlah itu, tersebar di seluruh perbankan penyedia KUR. Namun Ia tidak mengetahui jumlah KUR macet, karena datanya tersebar di perbankan.

Sekda Dr H Dian Rachmat Yanuar menjelaskan, adanya aplikasi SIKP akan mempermudah informasi tentang akses pembiayaan bagi pelaku usaha kecil, mikro dan koperasi yang bersifat legal. Sehingga ke depan penyaluran bantuan pembiayaan berupa KUR akan tepat sasaran.

\"Program SIKP ini merupakan data base online, atau basis data penyedia calon debitur dari UMKM terpercaya dan dapat dijadikan rujukan bagi bank penyalur KUR. Sehingga diharapkan efektif dan tepat sasaran dalam penyaluran kreditnya,\" jelas Sekda Dian.

Dian mengimbau dalam pengajuan KUR, masyarakat pelaku UMKM terlebih dahulu menyampaikan ke Bagian Perekonomian dan SDA Setda Kabupaten Kuningan untuk di-input dalam program SIKP. Sehingga para debitur dapat mudah diakses oleh bank penyalur KUR.

\"Di samping itu saya berharap dalam pengajuan modal usaha hendaknya hati-hati. Perhatikan siapa pemberi kredit. Sebab sekarang ini menjamur pinjaman online dan penawaran investasi bodong,\" imbuhnya.

Dengan terintegrasinya program KUR dan SIKP, Sekda berharap dapat menopang kemajuan dan perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah. Sehingga akan tumbuhnya perekonomian di Kabupaten Kuningan yang akan berdampak pada peningkatan angka kesejahteraan masyarakat. (tat)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: