Tanggul Cimanuk Ambles Lagi Sedalam 1 Meter

Tanggul Cimanuk Ambles Lagi Sedalam 1 Meter

INDRAMAYU- Pasca diguyur hujan lebat selama 5 hari tanggul Sungai Cimanuk di Blok Rengaspayung, Desa/ Kecamatan Kertasemaya, kembali ambles sedalam 1 meter. Hal itu membuat pemerintah desa bersama warga siaga satu di lokasi tanggul pasalnya, tanggul yang baru 3 bulan di perbaiki dengan cara di tiang pancang, dan pemasangan sheet pile tidak dapat menahan tanah tanggul agar tidak kembali amblas saat di lakukan pengurugan.

Sekretaris Desa Kertasemaya, Widy Santosa menyebutkan, guyuran hujan deras yang terus membasahi tanah tanggul yang masih belum padat. Ditambah dengan hantaman dari luapan Sungai Cimanuk, menyebabkan tanah tanggul yang sebelumnya sudah diperbaiki dengan ketinggian di atas permukiman warga, saat ini amblas sedalam 1 meter.

Hal itu dikatakan Widy sangat membahayakan nasib warganya sebanyak 800 jiwa di Blok Rengaspayung, karena saat Cimanuk meluap tidak ada tanggul yang dapat menjadi perlindungan warga dari luapan Sungai Cimanuk. \"Ambles sedalam 1 meter itu sejak hari Selasa, merusak saluran pembuangan, sehingga air limbah dari air hujan yang saluran satu dengan perbatasan tanah tanggul menggenangi tanah. Padahal belum lama diperbaiki,\" jelas Widy pada Radar, Jumat (28/2).

Sebagai langkah untuk mengatisipasi terjadi dampak yang lebih jauh, Pemerintah Desa Kertasemaya siaga satu di titik tanggul Cimanuk Blok Rengaspayung, selain itu wargapun secara bergantian berjaga setiap malam. Agar dapat mengawasi kondisi tanggul terutama di jam-jam istirahat warga dimalam hari. Serta melaporkan kondisi tanggul setiap ada pergerakan ke pemerintah desa dan pemerintah kecamatan.

\"Untuk kondisi tanggul sekarang pemdes selalu koordinasi dengam semua instansi yang terkait BBWC, PUPR, dan BPBD, karena butuh penanganan yang cepat, jangan sampai membahayakan warga,\" ujarnya.

Selain warga dan pemerintah desa melakukan pengawasan akan kondisi tanggul, Pemerintah Kecamatan Kertasemaya menyiagakan tim keamanan yakni Sat Pol PP Kecamatan agar selalu memantau dan siaga di lokasi tanggul. \"Kita selalu koordinasi juga dengan pihak rentang terkait kondisi debit air Sungai Cimanuk, anggota Sat Pol PP dari kecamatan kita intruksikan setiap hari bisa melakukan pengawasan di tanggal, dan selalu melaporkan kondisinya,\" ujarnya.

Sementara itu, Tambrin ketua RW 05 mengatakan melihat kondisi tanggul yang kembali meresahkan dan mengkhawatirkan, membuatnya bersama warga lainnya melakukan ronda malam di sekitaran tanggul untuk menjaga dan memonitoring kondisi tanggul secara langsung. (oni)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: