Mendes Pesan Optimalkan Dana Desa untuk Rakyat

Mendes Pesan Optimalkan Dana Desa untuk Rakyat

\"Potensi wisata itu diharapkan bisa menjadi PADes. Potensi yang dikembangkan itu memiliki banyak manfaat seperti, tiket, parkir, ekonomi kreatif. Kuliner lokal dan cenderamata. Di Sidamukti ada pusat even nasional. Artinya Pemda terus menginstruksikan agar desa terus menggali potensinya,\" jelas Karna.

Karna mengungkapkan DD yang dimanfaatkan penuh tentunya mampu mengungkit kesejahteraan rakyat. Hal ini sudah terbukti, dari angka kemiskinan di Majalengka yang terus menurun. Dari angka kemiskinan 12,29 persen, kini turun di angka 9,80 persen. Selain itu jumlah pengangguran berkurang berkat banyaknya investor serta kehadiran BIJB dan kini hanya tersisa 4,2 persen. IPM Kabupaten Majalengka juga meningkat dari diurutan 23 di Jawa Barat sekarang di urutan 20.

\"Tetapi kekuatan kami yang sebenarnya adalah desa. Saya memiliki bagaimana sistem membangun desa dan desa membangun,\" tukasnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Majalengka, Rd Muhammad Umar Ma\'ruf SSos MSi menambahkan kegiatan komunikasi interaktif bersama menteri Desa PDT dan Transmigrasi ini sejatinya sudah diagendakan dua hari lalu.

\"Kita dapat komunikasi Sabtu (7/3). Dan dipastikan malamnya. Beberapa desa yang melakukan komunikasi langsung yakni desa yang sudah berkembang lewat sektor wisatanya,\" imbuhnya. (ono)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: