Kasus Vina Cirebon, Liga Akbar Jadi Pintu Masuk Timsus Polri
Yudia Alamsyach, kuasa Hukum Liga Akbar menyambut baik tim khusus yang dibentuk Kapolri untuk menguak kasus Vina dan Eky.-Dedi Haryadi-radarcirebon.com
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Untuk mengungkap kasus Vina Cirebon, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo membentuk tim pencari fakta atau tim khusus.
Tim bentukan Kapolri itu, sudah turun ke Cirebon guna menggali keterangan dan bukti-bukti terkait kasus yang terjadi Tahun 2016 silam ini.
Menurut Kuasa Hukum Liga Akbar, Yudia Alamsyach, tim pencari fakta mulai mencari keterangan berawal dari kliennya.
Yudia selaku tim kuasa hukum Liga Akbar, menyambut gembira atas usaha Kapolri untuk mengungkap kasus tersebut.
BACA JUGA:Update Kasus Vina Cirebon, Jawaban Keukeuh 4 Terpidana saat Ditanya Bareskrim Polri
BACA JUGA:Sambut HUT RI Ke-79, PLN Rampungkan GIS 150 kV Dayeuhkolot
"Mengucapkan terima kasih kepada Kapolri yang telah membentuk dan mengirimkan tim khusus atau membentuk tim pencari fakta. Dimana tim tersebut kami selaku tim kuasa hukum Liga Akbar diminta untuk berkomunikasi terkait pengungkapan kasus ini dari awal," ucap Yudia di hadapan wartawan belum lama ini.
Ditambahkan Yudia, tim pencari fakta yang mencari keterangan dimulai dari Liga Akbar, merupakan langkah yang tepat.
"Dimana pintu masuknya yaitu dari Liga Akbar," tegasnya.
Dalam menggali keterangan, sebut Yudia, tim khusus tersebut sudah hampir satu bulan berhubungan dengan Liga Akbar.
BACA JUGA:Kabupaten Cirebon Darurat Aksi Tawuran, Nih Buktinya!
BACA JUGA:Ini Dia Luka-luka di Tubuh AI, Pelajar SMP yang Meninggal Diduga Tawuran di Babakan Cirebon
"Selama ini, sudah hampir satu bulan timsus tersebut menggali keterangan-keterangan dari Liga Akbar dan terkait saksi-saksi yang menguatkan Liga Akbar," jelasnya.
Sehingga banyak saksi yang dipanggil oleh Timsus ini, untuk menguatkan kronologis yang sebenarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: