PT CISF Bagikan 20 Ribu Butir Telur

PT CISF Bagikan 20 Ribu Butir Telur

INDRAMAYU-PT Cibadak Indah Sari Farm (CISF) membagikan sebanyak 20 ribu butir telur fertile fresh bagi korban terdampak banjir serta pencegahan stunting di Kabupaten Indramayu.

Ribuan butir telur yang dikemas dalam 84 peti kayu itu diserahkan lewat Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakkeswan) Kabupaten Indramayu untuk kemudian diterima oleh masing-masing Pemerintah Kecamatan dan UPTD Puskesmas, Kamis (26/3).

Di Kecamatan Kandanghaur, telur untuk korban terdampak banjir simbolis diberikan perwakilan PT CISF drh Yosafat PS kepada Camat Iim Nurohim SSos MSi didampingi Kabid Perbibitan dan Produksi Ternak Disnakkeswan Indramayu, Anang Rusmana.

“Bantuan ini merupakan CSR PT Cibadak Indah Sari Farm. Sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat,” kata drh Yosafat PS. Selain Kecamatan Kandanghaur, bantuan serupa juga didistribusikan ke Kecamatan Jatibarang dan Kertasemaya.

Sebelumnya, lewat kegiatan bakti sosial bertajuk “Kami Peduli”, perusahaan peternakan terpadu yang menyediakan produk-produk unggas berkualitas tinggi itu juga menebar bantuan 20 ribu butir telur kepada korban terdampak banjir di wilayah Kecamatan Kroya dan pencegahan stunting di Kecamatan Balongan. “Jadi bukan kali ini saja baksos dilaksanakan. Sudah beberapa kali dan mudah-mudahan terus berlanjut,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Disnakkeswan Indramayu Ir H Joko Pramono memberikan apresiasi atas bantuan yang diberikan PT CISF. Pihaknya meyakini, bantuan sebanyak 40 ribu butir telur itu akan memberikan manfaat bagi para penerimanya.

Baik korban terdampak musibah banjir maupun mendukung upaya pemerintah dalam menanggulangi kasus stunting. Apalagi, khusus kasus stunting ini sebagai masalah serius dan menjadi fokus pemerintah untuk mengatasinya.

“Kami berharap dukungan bantuan ini bisa terus berlanjut dan semoga dapat diikuti oleh perusahaan lainnya yang ada di Kabupaten Indramayu,” kata Joko. (kho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: