11 April Dentuman Terdengar di Jabodetabek, 11 Mei Giliran di Jateng

11 April Dentuman Terdengar di  Jabodetabek, 11 Mei Giliran di Jateng

JAKARTA - Pada 11 April lalu warga Jabodetabek dihebohkan dengan dentuman yang terdengar dini hari. Berselang hampir sebulan, pada 11 Mei giliran warga di Jawa Tengah yang mendengar suara serupa.

Warga di sejumlah daerah di Jawa Tengah melaporkan terdengar suara dentuman tadi malam, Minggu (10/5/2020) waktunya kira-kira sekitar sahur.

Suara dentuman itu ramai diperbincangkan masyarakat di media sosial. Bahkan, hashtag #dentuman pun menjadi trending topic di Twitter.

Kasi Data dan Observasi Stasiun Meteorologi Kelas II Ahmad Yani Semarang, Yoga Sambodo mengatakan jika BMKGbelum bisa menjelaskan lebih lanjut terkait fenomena suara dentuman tersebut.

“Kalau dari meteorologi, kumpulan awan dari tengah malam sampai sahur cuman di sekitaran pesisir selatan awan-awan petirnya. Sementara dari geofisika tidak terpantau adanya aktivitas seismik, jadi jawaban sementara belum bisa mengkonfirmasi suara dentuman yang sebenarnya,” ujarnya. (yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: