Kerap Dihantui Mimpi Buruk? Ini Penyebabnya

Kerap Dihantui Mimpi Buruk? Ini Penyebabnya

MIMPI buruk adalah mimpi yang masuk dalam kategori menyebalkan dan mengganggu, bagi mereka yang mengalaminya. 

Menariknya, menurut American Academy of Sleep Medicine, lebih dari 50 persen orang dewasa, kerap dihantui oleh mimpi yang demikian.

Meski konten dari mimpi buruk ini tidak selalu sama, namun semua mimpi buruk memiliki dampak buruk yang serupa. 

Tidak hanya dapat membuat orang marah atau sedih, mimpi buruk juga dapat mamancing perasaan bersalah, selain juga kecemasan, dan dapat menurunkan kualitas tidur itu sendiri. 

Adapun alasan mengapa orang kerap dihantui mimpi buruk, adalah lima penyebab berikut ini:

• Stress atau depresei

• Gangguan stress pasca trauma

• Masalah kesehatan seperti apnea tidur dan narcolepsy

• Penyalahgunaan zat terlarang, dan

• Konsumsi obat-obatan seperti obat antidepresan, obat darah tinggi dan lainnya

Jika rentetan mimpi buruk ini mengakibatkan gangguan kecemasan, memicu depresi atau mengganggu kualitas tidur Anda, maka buatlah janji dengan dokter untuk mengatasi permasalahn dasar, yang kerap memicunya terjadi.(ruf/fin) 

https://www.youtube.com/watch?v=CUxMuFXnQ-s

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: