Terjadi saat Petugas Isi BBM 500 Ribu, Ini Kronologi Kebakaran di SPBU Mandirancan Kuningan
Petugas Damkar Kuningan berupaya memadamkan api saat kebakaran di SPBU Mandirancan, Kabupaten Kuningan.-UPT Damkar Kuningan-
RADARCIREBON.COM – Insiden kebakaran terjadi di SPBU Mandirancan, Kabupaten Kuningan, Selasa pagi, 19 Agustus 2025.
Peristiwa ini langsung viral di sejumlah platform media sosial. Video pada saat kebakaran tersebar di beberapa WhatsApp Group.
Sementara itu, UPT Damkar Kabupaten Kuningan merilis informasi terkait insiden tersebut berdasarkan data yang berhasil mereka himpun di lokasi kejadian.
Damkar Kuningan menerima laporan kebakaran di SPBU Mandirancan sekitar pukul 05.30 WIB. Sekitar 30 menit kemudian tiba di lokasi.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Kebakaran di SPBU Mandirancan, Damkar Kuningan Kerahkan 2 Armada
BACA JUGA:Lowongan Pemadam Kebakaran, Ada 1.000 Formasi Dibuka, Simak Cara Daftar dan Syarat Berikut Ini
Petugas baru berhasil memadamkan api pada pukul 06.55 WIB.
Adapun kronologi kejadian bermula ketika seorang karyawan SPBU bernama Cesi (26), sekitar pukul 05.40 WIB, sedang mengisi bahan bakar dengan setingan Rp500.000 ke Mobil Granmax pelanggan.
Namun, pada saat dia akan melepaskan nozzel, tiba-tiba terjadi sambaran api pada tangki mobil.
Api seketika muncul dan membesar. Cesi dan pemilik mobil secara spontan menghindar.
BACA JUGA:Kebakaran di Kota Cirebon Hari Ini, Nurjaman Damkar Sampai Dipiting Warga
BACA JUGA:Kebakaran di Desa Gumulung, Tiga Lokasi Pengolahan Biji Plastik Ludes Terbakar
Kemudian Cesi dan petugas lainnya segera mengambil 2 APAB dan 6 APAR untuk memadamkan api. Namun demikian, api tidak kunjung padam.
Api pun semakin membesar dan merembet ke dispenser SPBU dan langit langit SPBU.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


