Sampai Siang Ini, Telah Ditemukan 3 Kantong Serpihan Pesawat dan 5 Kantong Bagian Tubuh Manusia

Minggu 10-01-2021,14:50 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

JAKARTA - Tim evakuasi dan pertolongan kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 telah menyerahkan sejumlah bagian pesawat dan potongan tubuh manusia, dari hasil pencarian.

Direktur Operasi Basarnas, Rasman MS mengungkapkan, sedikitnya telah ditemukan 3 kantong berisi serpihan pesawat dan 5 kantong berisi bagian tubuh manusia.

Baca juga: Penampakan Serpihan Body Pesawat Diduga Sriwijaya Air SJ 182, Ditemukan di Kedalaman 16 Meter

Lima kantong berisi bagian tubuh tersebut akan diserahkan kepada Tim DVI untuk dilakukan identifikasi ante mortem.

Sedangkan tiga kantong berisi serpihan pesawat akan diserahkan ke Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk penyelidikan lebih lanjut.

Dengan demikian, sejak pagi hingga siang ini telah ditemukan sedikitnya 12 kantong terkait dengan kecelakaan Pesawat Sriwijaya Air SJ 182, baik berupa bagian tubuh manusia maupun serpihan pesawat.

Sebelumnya, Detasemen Jalamangkara (Denjaka) kembali menyampaikan penemuan serpihan body diduga dari pesawat Sriwijaya Air SJ 182 di sekitar Pulau Laki dan Pulau Lancang.

Baca juga: Pakai Baju Tak Disetrika, Kapten Afwan Minta Maaf ke Istri sebelum Terbang

Penemuan serpihan body pesawat tersebut sekitar pukul 09.30 WIB. Bagian yang diduga badan pesawat adalah plat besi dengan panjang kurang lebih 3 meter. (yud)

Tags :
Kategori :

Terkait